BPKH dan BJB Syariah Ajak Warga Garut Siapkan Ibadah Haji dengan Matang

- Jurnalis

Kamis, 12 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Safari Haji dan sosialisasi tabungan haji Bank BJB Syariah di Ballroom Hotel Santika, Jalan Cipanas Baru, Tarogong Kaler, Garut, Rabu (11/9/2024).

GARUT BERKABAR, Tarogong Kaler – Dalam rangka memberikan edukasi dan persiapan yang lebih baik bagi calon jamaah haji, Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) bekerja sama dengan Bank BJB Syariah mengadakan Safari Haji serta sosialisasi tabungan haji di Ballroom Hotel Santika, Jalan Cipanas Baru, Tarogong Kaler, Garut, Rabu (11/9/2024).

Staf Ahli Bupati Garut Bidang Kemasyarakatan dan SDM, dr. Maskud Farid, menyatakan dukungan penuh pemerintah daerah terhadap kegiatan ini karena sejalan dengan visi Garut yang berfokus pada nilai ketakwaan, kemajuan, dan kesejahteraan.

Baca Juga :  Yudha Puja Turnawan Kunjungi Emak Iah, Lansia Lumpuh yang Hidup Sebatang Kara di Kadungora: Potret Nestapa yang Butuh Uluran Nyata

“Tujuannya agar lingkungan kondusif, sehingga masyarakat bisa menjadi lebih bertakwa, salah satunya melalui pelaksanaan ibadah haji,” ujar dr. Maskud.

Harry Alexander, Anggota Badan Pelaksana BPKH, menekankan pentingnya persiapan fisik untuk ibadah haji dan mengharapkan para jamaah menjadi agen perubahan di masyarakat setelah kembali dari tanah suci.

“Insha Allah, SDM Garut akan semakin unggul karena mereka akan memuliakan Allah di mana pun mereka berada,” tambahnya.

Ita Garmaita, Plt. Direktur BJB Syariah, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan kolaborasi antara BPKH, Bank BJB Syariah, dan Kementerian Agama untuk mengajak masyarakat merencanakan ibadah haji dengan baik, mulai dari persiapan keberangkatan hingga pelunasan biaya.

Baca Juga :  Direktur Utama Turun Gunung, Perkuat Semangat Garda Terdepan Pelayanan Air Bersih

Ia juga menegaskan peran Bank BJB Syariah dalam mengedukasi masyarakat terkait perencanaan keuangan untuk ibadah haji.

“Ibadah haji memerlukan kesiapan fisik dan finansial,” jelas Ita, seraya menyebutkan bahwa Bank BJB Syariah akan menjadi Bank Penerima Setoran (BPS) Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji hingga Juni 2027.(Red)

Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bupati Syakur Resmikan Roadshow Pelayanan Publik dan FEDAS 2025, Layani Warga Hingga Gerakkan UMKM Malangbong
Gunung Nagara: Warisan Leluhur yang Dihidupkan Kembali Lewat Film Dokumenter”
BRIN Perkuat Sinergi Riset Nasional, Arif Satria Dorong Kolaborasi Lintas Sektor hingga Tingkat Daerah
CFD Garut Kembali Hadir, Pemerintah Daerah Gaungkan Eliminasi TBC dan Hadirkan Layanan Publik Lengkap
Bangun Sinergi Kebangsaan, Kapolres Garut Silaturahmi dengan Ulama dan Tokoh Islam
Perkuat Sinergi Penanggulangan Bencana, Kapolres Garut Pimpin Apel Siaga Hidrometeorologi dan Gempa Bumi 2025
Garut Ramayana Fair Meriah! The Key Band Panaskan Panggung dengan Aksi Enerjik
Sigap Selamatkan Nyawa, Sat Polairud Polres Garut Evakuasi Wisatawan Terseret Arus di Pantai Karangpapak
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 November 2025 - 19:54 WIB

Bupati Syakur Resmikan Roadshow Pelayanan Publik dan FEDAS 2025, Layani Warga Hingga Gerakkan UMKM Malangbong

Selasa, 11 November 2025 - 18:43 WIB

Gunung Nagara: Warisan Leluhur yang Dihidupkan Kembali Lewat Film Dokumenter”

Selasa, 11 November 2025 - 14:00 WIB

BRIN Perkuat Sinergi Riset Nasional, Arif Satria Dorong Kolaborasi Lintas Sektor hingga Tingkat Daerah

Minggu, 9 November 2025 - 19:37 WIB

CFD Garut Kembali Hadir, Pemerintah Daerah Gaungkan Eliminasi TBC dan Hadirkan Layanan Publik Lengkap

Selasa, 4 November 2025 - 14:56 WIB

Bangun Sinergi Kebangsaan, Kapolres Garut Silaturahmi dengan Ulama dan Tokoh Islam

Berita Terbaru