Akhir Pekan Penuh Bencana: BPBD Garut Himbau Masyarakat Tetap Waspada

- Jurnalis

Senin, 26 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dokumentasi kejadian bencana di Kabupaten Garut, Sabtu (24/02/2024). (Foto: BPBD Kabupaten Garut).

Dokumentasi kejadian bencana di Kabupaten Garut, Sabtu (24/02/2024). (Foto: BPBD Kabupaten Garut).

GARUT BERKABAR, – Kabupaten Garut dilanda serangkaian bencana pada Sabtu (24/02/2024), menimbulkan kerugian dan menelan satu korban jiwa akibat tersambar petir.

 

 

Laporan awal mencatat kejadian longsor di Wilayah Desa Mekargalih, Kecamatan Tarogong Kidul, dan Kampung Rancamidin, Desa Banjarsari, Kecamatan Bayongbong.

 

 

Di Desa Mekargalih, longsor sepanjang 50 meter dan tinggi 3 meter merusak satu unit kendaraan dan sebuah tiang listrik. Sedangkan di Rancamidin, ambruknya tanggul sungai mengancam dua rumah warga.

 

Berdasarkan laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Garut, longsor disebabkan oleh ambruknya tanggul sungai Rancamidin sepanjang 18 meter dan tinggi 4 meter.

Baca Juga :  Polres Garut Gelar OPS Zebra Lodaya

 

Dampaknya, 2 unit rumah warga terancam, dan penghuninya telah diarahkan untuk mengungsi ke tempat yang lebih aman.Pohon tumbang di Kampung Padarek Desa Sirnagalih Kecamatan Bayongbong sempat menghalangi jalan arah Garut-Bayongbong.

 

 

Namun, pohon tersebut telah dievakuasi dan jalan sudah dapat dilalui oleh kendaraan.

 

Di tengah kejadian bencana, kabar duka menyelimuti Garut, di mana seorang pendaki asal Banten yang sedang mendaki Gunung Cikuray dilaporkan tersambar petir.Kejadian tragis terjadi di Gunung Cikuray, di mana korban berinisial A bersama 5 rekannya tengah mendaki, ketika hujan turun di pos 3.

Baca Juga :  Pemerintah Kabupaten Garut Mendukung Pengembangan Pariwisata Kuliner

 

 

Mereka berteduh di bawah pohon untuk memasang flysheet, tiba-tiba petir menyambar korban dan 2 rekan lainnya. Korban dievakuasi pada pukul 21.17 WIB dan tiba di RSUD dr. Slamet Garut sekitar pukul 22.55 WIB.BPBD Kabupaten Garut mengimbau masyarakat untuk tetap waspada mengingat tingginya curah hujan di daerah tersebut.

 

Koordinasi dan asesmen terus dilakukan untuk mengantisipasi bencana lebih lanjut.(panji

Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Wisatawan Terseret Arus di Karangpapak, Balawista Garut Selatan Gerak Cepat Lakukan Evakuasi
Garut Catat Panen Jagung 140 Ton, Perkuat Posisi Penyuplai Utama di Jawa Barat
Promo Spesial HUT ke-49 Perumda Tirta Intan Garut
Polsek Singajaya Tinjau Lokasi Longsor Akibat Hujan Deras di Desa Mekartani
Polres Garut Kawal Aksi Damai Driver Online dengan Pendekatan Humanis
Semarak HUT RI ke-80, Kesbangpol Garut Gelar Sosialisasi FPK dan Lomba Karaoke
BAZNAS kab. Garut Mengucapkan Selamat Memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 80
Polres Garut Peringati Hari Juang Polri 2025, Kokohkan Komitmen Bhayangkara untuk Bangsa
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 5 Oktober 2025 - 16:28 WIB

Wisatawan Terseret Arus di Karangpapak, Balawista Garut Selatan Gerak Cepat Lakukan Evakuasi

Minggu, 28 September 2025 - 12:16 WIB

Garut Catat Panen Jagung 140 Ton, Perkuat Posisi Penyuplai Utama di Jawa Barat

Selasa, 2 September 2025 - 09:02 WIB

Promo Spesial HUT ke-49 Perumda Tirta Intan Garut

Senin, 1 September 2025 - 11:03 WIB

Polsek Singajaya Tinjau Lokasi Longsor Akibat Hujan Deras di Desa Mekartani

Jumat, 29 Agustus 2025 - 18:33 WIB

Polres Garut Kawal Aksi Damai Driver Online dengan Pendekatan Humanis

Berita Terbaru