Penyebab kebakaran diduga adalah korsleting listrik yang terjadi di atas plafon rumah. Rumah tersebut ditinggali oleh tiga kepala keluarga dengan total 15 jiwa.
Warga setempat segera bergotong-royong mengambil air dari kolam untuk memadamkan api. Berkat kerjasama ini, kebakaran berhasil dikendalikan dan dipadamkan.
Akibat kejadian tersebut, pemilik rumah dan keluarganya sementara diungsikan ke rumah warga terdekat. (DK)