Ribuan Peserta Ramaikan Bhayangkara Fun Run 2024 di Garut

- Jurnalis

Minggu, 30 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GARUT BERKABAR– Polres Garut menggelar berbagai acara dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78 yang jatuh pada tanggal 1 Juli. Salah satu acara yang menarik perhatian adalah Bhayangkara Fun Run, yang diadakan pada Minggu (30/06/2024).

Acara ini berhasil menarik lebih dari 1.000 peserta, yang terdiri dari anggota TNI-POLRI, Bhayangkari, masyarakat umum, pelajar, dan perwakilan media.

Kapolres Garut, AKBP Rohman Yonly Dilatha, S.I.K., M.SI., M.H., secara resmi membuka lomba lari tersebut. Dalam sambutannya, Yonky menyampaikan bahwa Fun Run ini diadakan untuk merayakan Hari Bhayangkara ke-78, serta mengajak masyarakat untuk hidup sehat dan aktif berolahraga.

Para pemenang lomba mendapatkan medali dan uang pembinaan, sementara hadiah hiburan seperti sepeda motor, kulkas, sepeda MTB, TV, dispenser, dan hadiah lainnya juga disediakan untuk peserta.

“Mudah-mudahan acara hari ini dapat memberikan manfaat bagi TNI-POLRI, insan media, pelajar, mahasiswa, dan juga masyarakat Kabupaten Garut,” tutup Yonky. (DK)
Baca Juga :  Mencegah Risiko Kesehatan, Penjabat Bupati Garut Mendorong Pemeriksaan Kualitas Bantuan

Berita Terkait

Garut Jadi Lumbung Jagung Jabar, Gubernur Dedi Mulyadi Dorong Pertanian Terintegrasi
Gubernur Jabar Tegaskan Sanksi Tegas bagi Pelaku Pelecehan Seksual, Korban Dapat Bantuan Lengkap
MHU Resmi Hadir di Garut, Staf Ahli Bupati Dorong Peningkatan Spiritual Warga
Leuwigoong Tunjukkan Dominasinya di MTQH Garut 2025, Wabup Soroti Nilai Persatuan dan Pemberdayaan UMKM
Bale Pakuan Jadi Pusat Pelayanan dan Budaya: Ribuan Warga Antusias Hadiri “Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”
ITG Festival 2025, Bukti Garut Siap Melangkah ke Panggung Global
Pemkab Garut Siap Sambut Jalur KA Baru ke Jateng dan Jatim, Ini Langkah Konkret Dishub
MTQH Ke-45 Resmi Dibuka, Bupati Garut Ajak Jadikan Al-Quran Sebagai Pedoman Hidup
Berita ini 0 kali dibaca