GARUT BERKABAR, Tarogong Kidul – Perguruan Silat Sinar Pusaka Putra sukses menggelar Pasanggiri Pencak Silat tingkat Jawa Barat dan Banten di GOR Bela Diri SOR RAA Adiwijaya, Jalan Proklamasi, Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Kamis (17/10/2024). Acara ini sekaligus menjadi perayaan Milad ke-64 perguruan tersebut.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Garut, Ade Hendarsyah, memberikan apresiasi kepada Perguruan Silat Sinar Pusaka Putra, khususnya terhadap almarhum Abah Eme Suganda, yang telah berkontribusi besar dalam melestarikan pencak silat di Garut.
“Saya ucapkan selamat milad yang ke-64 untuk Sinar Pusaka Putra. Semoga perguruan ini terus sukses dalam melestarikan seni budaya pencak silat,” kata Ade Hendarsyah.
Ade juga mengenang peran besar almarhum Abah Eme Suganda dalam mengharumkan nama Garut melalui seni tradisi. Ia berharap pasanggiri ini menjadi ajang evaluasi bagi para atlet, sekaligus sarana untuk melestarikan pencak silat.
Sementara itu, Ketua Pelaksana Pasanggiri, Taufik Hidayat, mengungkapkan bahwa acara ini diikuti oleh 700 peserta dari berbagai cabang ranting Sinar Pusaka Putra di Jawa Barat dan Banten. Lomba melibatkan peserta dari usia dini hingga pra-remaja, baik putra maupun putri.
“Alhamdulillah, tahun ini kami diikuti sekitar 700 peserta dari cabang ranting di Jawa Barat dan Banten,” kata Taufik.
Rangkaian acara akan berlangsung selama tiga hingga empat hari. Taufik berharap pasanggiri ini dapat semakin besar dan mendapat pengakuan lebih luas dari pemerintah di masa depan.
“Yang penting, para peserta bisa meraih juara,” tutupnya.(Red)
Medsos