Polsek Tarogong Kidul Tangkap Pelaku Penipuan Sepeda Motor

- Jurnalis

Selasa, 23 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GARUT BERKABAR – Polsek Tarogong Kidul berhasil menangkap seorang pria yang diduga terlibat dalam kasus penipuan dan penggelapan sepeda motor pada Selasa (23/07/2024).

Insiden tersebut terjadi pada Sabtu, 18 Mei 2024, sekitar pukul 20.30 WIB, di Jl. Cimanuk, Kp. Leuwidaun, Desa Haurpanggung, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut.

Pelaku berinisial “DP” (34), seorang warga Kabupaten Banjarmasin yang tinggal di Kecamatan Cisurupan, meminjam sepeda motor Honda Beat Street CBS milik korban, Sdri. Desi (32), warga Kecamatan Samarang, dengan dalih keperluan pekerjaan, namun tidak mengembalikan kendaraan tersebut sesuai kesepakatan.

Kapolres Garut AKBP Mochamad Fajar Gemilang melalui Kapolsek Tarogong Kidul AKP Agus Kustanto menjelaskan bahwa setelah menerima laporan dari korban, Sat Reskrim Unit Polsek Tarogong Kidul segera melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap pelaku di wilayah Tarogong Kidul.

Barang bukti yang diamankan dari pelaku adalah satu unit sepeda motor Honda Beat Street CBS beserta STNK dan kunci kontak aslinya. Akibat kejadian ini, korban mengalami kerugian sebesar Rp. 19.000.000.

Saat ini, pelaku beserta barang bukti diamankan di Mapolsek Tarogong Kidul untuk penyidikan lebih lanjut. (Panji)
Baca Juga :  Garut Membutuhkan Pemimpin Berintegritas : Adil, Kuat dan Berpihak Pada Masyarakat
Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Truk Box Oleng Hantam Tembok Jembatan di Jalan Sudirman, Polisi Bergerak Cepat Amankan Lokasi
Api Landa Toko Gorengan di Jalan Ahmad Yani Garut, Petugas Kerahkan Lima Unit Damkar
Diduga Arus Pendek Listrik, Rumah Warga di Caringin Dilalap Api
Pengurus MUI Garut Periode 2025–2030 Resmi Dikukuhkan, Perkuat Sinergi Ulama dan Pemerintah Daerah
Hari Kedua Pencarian, Polsek Karangpawitan dan Tim SAR Intensifkan Penyisiran Sungai Cimanuk
Polsek Karangpawitan Bersama Tim SAR Sisir Sungai Cimanuk Cari Korban Diduga Hanyut
Wisata Garut Diserbu Pelancong Saat Nataru, Lebih dari 15 Ribu Pengunjung Tercatat di Hari Pertama 2026
Polsek Banjarwangi Lakukan Olah TKP Kebakaran Rumah Panggung di Kadongdong
Berita ini 2 kali dibaca