Polsek Singajaya Ajak Warga Tingkatkan Keamanan Jelang Pilkada 2024

- Jurnalis

Senin, 22 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GARUT BERKABAR – Dalam rangka menjaga ketertiban menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Polsek Singajaya, Polres Garut menggelar kegiatan Silaturahmi Kamtibmas dan Ngariung Kamtibmas di Mesjid Jami Al Hidayah, Kec. Singajaya, Kab. Garut, Senin (22/07/2024).

Kapolsek Singajaya, AKP H. Anas Nasrudin, memimpin langsung acara ini didampingi oleh Kanit Binmas, Aipda Wawan Gunawan. Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh warga masyarakat dan Jemaah Majelis Taklim setempat.

Dalam kesempatan tersebut, AKP Anas Nasrudin mengimbau pemilik sepeda motor untuk memarkirkan kendaraan di tempat aman dan menggunakan kunci ganda sebagai langkah pencegahan pencurian. Ia juga mengajak orang tua untuk mengawasi anak-anak agar tidak terlibat dalam tawuran antar pelajar atau geng motor, serta mendorong mereka mengikuti kegiatan positif.

Kapolsek juga mengajak seluruh warga untuk menyambut Pilkada 2024 dengan cara yang bersih, jujur, dan adil, serta menjaga kerukunan meskipun memiliki pilihan yang berbeda.

Kapolres Garut, AKBP Mochamad Fajar Gemilang, melalui Kapolsek Singajaya, AKP H. Anas Nasrudin, berharap kegiatan ini dapat mempererat tali silaturahmi antar warga dan menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, mendukung kelancaran Pilkada 2024 yang demokratis. Anas juga menekankan pentingnya partisipasi aktif warga dalam menggunakan hak pilih untuk memilih pemimpin terbaik bagi daerah. (Panji)
Baca Juga :  BNNK Garut Menyulap Media Sosial sebagai Senjata Anti-Narkoba

Berita Terkait

Garut Jadi Lumbung Jagung Jabar, Gubernur Dedi Mulyadi Dorong Pertanian Terintegrasi
Gubernur Jabar Tegaskan Sanksi Tegas bagi Pelaku Pelecehan Seksual, Korban Dapat Bantuan Lengkap
MHU Resmi Hadir di Garut, Staf Ahli Bupati Dorong Peningkatan Spiritual Warga
Leuwigoong Tunjukkan Dominasinya di MTQH Garut 2025, Wabup Soroti Nilai Persatuan dan Pemberdayaan UMKM
Bale Pakuan Jadi Pusat Pelayanan dan Budaya: Ribuan Warga Antusias Hadiri “Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”
ITG Festival 2025, Bukti Garut Siap Melangkah ke Panggung Global
Pemkab Garut Siap Sambut Jalur KA Baru ke Jateng dan Jatim, Ini Langkah Konkret Dishub
MTQH Ke-45 Resmi Dibuka, Bupati Garut Ajak Jadikan Al-Quran Sebagai Pedoman Hidup
Berita ini 0 kali dibaca