Polsek Cisurupan Sigap Tinjau Lokasi Banjir dan Lakukan Penanganan Awal Bersama Warga

- Jurnalis

Kamis, 20 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Personel Polsek Cisurupan bersama warga melakukan penanganan awal banjir dengan membuka saluran air yang tersumbat di wilayah Kecamatan Cisurupan, Kamis (20/11/2025).

Polsek Cisurupan Sigap Tinjau Lokasi Banjir dan Lakukan Penanganan Awal Bersama Warga

GARUT BERKABAR, Cisurupan – Curah hujan tinggi yang mengguyur wilayah Kecamatan Cisurupan pada Kamis (20/11/2025) memicu terjadinya banjir di sejumlah titik permukiman. Menyikapi hal tersebut, Polsek Cisurupan Polres Garut langsung turun ke lapangan untuk melakukan pengecekan sekaligus penanganan awal bersama warga.

Banjir dilaporkan terjadi sekitar pukul 13.30 WIB, disebabkan oleh intensitas hujan yang deras serta beberapa saluran air yang mengalami penyumbatan. Akibatnya, air meluap dan menggenangi kawasan pemukiman warga.

Baca Juga :  DWP Garut Kukuhkan Kepengurusan Baru, Teguhkan Komitmen Wujudkan Organisasi Mandiri dan Inovatif

Beberapa lokasi terdampak di antaranya Kampung Cibojong dan Kampung Pasar Kaler di Desa Balewangi, serta Kampung Barukai di Desa Cisurupan, Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut.

Setibanya di lokasi, personel Polsek Cisurupan langsung berkoordinasi dengan aparat desa dan masyarakat sekitar. Upaya cepat dilakukan melalui kegiatan gotong royong, seperti membuka saluran air yang tersumbat, mengalirkan kembali arus air, hingga membantu warga yang membutuhkan bantuan langsung.

Baca Juga :  Persigar Merayakan 75 Tahun, Bidik Promosi ke Liga 2

Kapolsek Cisurupan, AKP Masrokan, SE menegaskan bahwa kehadiran polisi merupakan bentuk respons cepat dalam membantu masyarakat saat terjadi bencana alam. Ia juga mengimbau warga agar tetap meningkatkan kewaspadaan di musim penghujan serta menjaga kebersihan lingkungan agar saluran air tidak mudah tersumbat.

Saat ini kondisi di lokasi telah berangsur pulih. Polsek Cisurupan tetap melakukan pemantauan di sejumlah titik rawan guna mencegah potensi banjir susulan.(red)

Penulis : IHSAN

Editor : Admin

Sumber Berita : Humas Polres Garut

Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Peringati HAB ke-80 Kemenag, Bupati Garut Ajak Perbanyak Event Publik untuk Gerakkan Ekonomi Daerah
Dipergoki Warga Saat Beraksi, Pelaku Curanmor di Samarang Berhasil Diamankan Polisi
Puluhan Personel Polres Garut Naik Pangkat, Kapolres Tegaskan Amanah dan Peningkatan Kinerja
Polsek Cisurupan Perketat Pengamanan di Kawasan Wisata Gunung Papandayan
Polsek Kadungora Ringkus Pelaku Curanmor, Satu Rekan Masih Diburu
Kapolres Garut Hadiri Doa Bersama Forkopimda, Awali Tahun 2026 dengan Ikhtiar Spiritual
Dorong UMKM Lokal Naik Kelas, Talkshow UMKM Berdaya Tekankan Digitalisasi dan Branding Produk
Kebakaran Rumah Penginapan di Mancagahar Diduga Akibat Arus Pendek, Polsek Pameungpeuk Turun Tangan
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 4 Januari 2026 - 20:06 WIB

Peringati HAB ke-80 Kemenag, Bupati Garut Ajak Perbanyak Event Publik untuk Gerakkan Ekonomi Daerah

Jumat, 2 Januari 2026 - 15:24 WIB

Dipergoki Warga Saat Beraksi, Pelaku Curanmor di Samarang Berhasil Diamankan Polisi

Jumat, 2 Januari 2026 - 13:17 WIB

Puluhan Personel Polres Garut Naik Pangkat, Kapolres Tegaskan Amanah dan Peningkatan Kinerja

Jumat, 2 Januari 2026 - 10:42 WIB

Polsek Cisurupan Perketat Pengamanan di Kawasan Wisata Gunung Papandayan

Kamis, 1 Januari 2026 - 11:45 WIB

Polsek Kadungora Ringkus Pelaku Curanmor, Satu Rekan Masih Diburu

Berita Terbaru