Pemkab Garut Dukung Penguatan Nilai Religius Lewat Ngaji Bareng Gus Nadir

Kegiatan Ngaji Bareng Gus Nadirsyah Hosen dengan tema “Membedah Khazanah Fiqih Sosial di Zaman Medsos” berlangsung di Masjid Agung Garut, Kecamatan Garut Kota, Selasa (19/11/2024).

GARUT BERKABAR, Garut Kota – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut memberikan apresiasi terhadap kegiatan Ngaji Bareng bersama Gus Nadirsyah Hosen yang bertajuk “Membedah Khazanah Fiqih Sosial di Zaman Medsos”. Acara ini digelar di Masjid Agung Garut, Kecamatan Garut Kota, pada Selasa (19/11/2024).

Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia (SDM), dr. Maskut Farid, menyampaikan apresiasinya atas inisiatif Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Garut yang mengadakan kegiatan tersebut. Menurutnya, acara ini mencerminkan kehidupan religius masyarakat Garut yang dinamis dan harmonis.

“Kalau warganya bertaqwa, 50% pekerjaannya sudah selesai. Sekarang ini kita punya pilar demokrasi dan juga pilar religiusitas,” ujar dr. Maskut Farid.

Ia menegaskan bahwa masyarakat yang bertaqwa dan berakhlak mulia memiliki peran penting dalam menyelesaikan berbagai persoalan sosial. Kegiatan semacam ini, lanjutnya, sejalan dengan visi Kabupaten Garut untuk menjadi wilayah yang bertaqwa.

“Visi Garut sebagai daerah bertaqwa semakin relevan. Dengan masyarakat yang bertaqwa, berbagai permasalahan sosial dapat diatasi, dan keberkahan akan semakin terbuka,” tambahnya.

Di akhir sambutannya, dr. Maskut menyatakan bahwa Pemkab Garut mendukung penuh setiap kegiatan yang bertujuan memperkuat nilai-nilai keagamaan. Ia berharap acara ini membawa manfaat dan keberkahan bagi seluruh masyarakat.(Akbar).

Medsos

Related Posts

Kolaborasi Srikandi PT PLN UID Jawa Barat dan Pemkab Garut Tingkatkan Kesehatan Ibu dan Anak

GARUT BERKABAR, Tarogong Kaler – Dalam upaya mendukung kesehatan ibu dan anak di Kabupaten Garut, Srikandi PT PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Barat menggelar Program Peningkatan…

Dinkes Garut Responsif Tangani Kasus Gizi Buruk Remaja 14 Tahun

_Masyarakat Didorong Manfaatkan Skrining Gratis di Puskesmas_ GARUT BERKABAR, Tarogong Kidul – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Garut dengan sigap menangani kasus gizi buruk yang dialami seorang remaja…

Pj. Bupati Garut Pastikan Kesiapan Pilkada 2024 di Tengah Ancaman Cuaca Ekstrem

GARUT BERKABAR, Limbangan – Penjabat (Pj) Bupati Garut, Barnas Adjidin, melakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Limbangan dan Kersamanah, Selasa (19/11/2024), guna memastikan kesiapan penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah…

Awi Haur : Strategi Inovatif Selaawi Tekan Kematian Ibu di Garut

GARUT BERKABAR, Tarogong Kaler – Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB) di Kabupaten Garut masih menjadi tantangan besar. Untuk mengatasinya, Pemerintah Kabupaten Garut telah…

Garut Fokus pada Rencana Aksi Perhutanan Sosial Terpadu

GARUT BERKABAR, Garut Kota – Pemerintah Kabupaten Garut terus mendorong optimalisasi pengelolaan perhutanan sosial melalui pendekatan Integrated Area Development (IAD). Hal ini ditandai dengan dibukanya Rapat Penyusunan…

PeSOKab 2024, Ajang Bergengsi bagi Atlet Berkebutuhan Khusus Kabupaten Garut

GARUT BERKABAR, Tarogong Kidul – Special Olympics Indonesia (SOIna) Kabupaten Garut sukses menyelenggarakan Pekan Spesial Olympic Kabupaten (PeSOKab) 2024 pada Selasa (19/11/2024). Bertempat di SOR RAA Adiwijaya,…