Pemkab Garut Dukung Kegiatan Sosial Yayasan Yasabira dalam Peringatan Isra Mi’raj

- Jurnalis

Sabtu, 15 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sejumlah pejabat dan tamu undangan menghadiri peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 H dan Bhakti Sosial di Yayasan Panti Asuhan Ittihadul Ummat Yasabira Garut, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, pada Sabtu (15/2/2025). Acara ini dihadiri oleh perwakilan Pemkab Garut, Forkopimda, serta berbagai elemen masyarakat.

GARUT BERKABAR, Garut Kota – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut memberikan apresiasi kepada Yayasan Yasabira atas inisiatifnya dalam menggelar bhakti sosial dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 H/2025 M. Acara ini berlangsung di Yayasan Panti Asuhan Ittihadul Ummat Yasabira Garut, Kecamatan Garut Kota, pada Sabtu (15/2/2025) pagi.

Camat Garut Kota, Rena Sudrajat, menyatakan bahwa peringatan Isra Mi’raj menjadi momentum untuk memperkuat kepedulian sosial menjelang bulan suci Ramadan. Ia pun memuji peran aktif Pembina Yayasan Yasabira dalam membantu masyarakat.

Baca Juga :  Panen Perdana Program Serikandi-Biru: Upaya Garut Wujudkan Ketahanan Pangan Mandiri

“Yayasan Yasabira ini luar biasa, dan Ibu Hj. Riko Komara sangat peduli terhadap masyarakat,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Rena juga menyampaikan terima kasih kepada Yayasan Yasabira dan para donatur yang telah berkontribusi dalam kegiatan sosial, seperti khitanan massal dan bantuan sosial bagi lansia. Ia menegaskan bahwa kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat sangat diperlukan guna memperluas manfaat program sosial.

Sementara itu, Pembina Yayasan Yasabira, Hj. Riko Komara, menjelaskan bahwa kegiatan ini juga bertepatan dengan peringatan ulang tahun pondok yayasan. Ia menuturkan bahwa bhakti sosial, khitanan massal, serta santunan untuk lansia dan dhuafa merupakan agenda rutin yayasan yang dilaksanakan setiap dua tahun sekali.

Baca Juga :  Rangkaian Peringatan Hari Ibu ke-96 di Kabupaten Garut: Ziarah dan Pengajian Bersama Jadi Sorotan

“Kami berusaha untuk terus berbagi, meskipun dengan dana terbatas. Ini adalah bentuk kepedulian kami agar manfaatnya bisa dirasakan oleh masyarakat sekitar,” ungkap Hj. Riko Komara.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Penjabat (PJ) Bupati Garut, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Garut, serta berbagai pihak yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan tersebut. Hj. Riko berharap ada perhatian lebih dari para pemangku kebijakan terhadap yayasan dan masyarakat yang membutuhkan.

Acara ini turut dihadiri oleh sejumlah pejabat dan tokoh penting, seperti Mayor Cba Supandi (Korem 062/Tarumanagara), Mekarwati (Kabag Kesra Setda Kabupaten Garut), Capt Infanteri Rahmat (Pasi Log Kodim), Kapolsek Garut Kota, serta perwakilan dari DPRD dan Baznas Kabupaten Garut. Selain itu, Forkopimda Kecamatan Garut Kota, Riyad Muhammad Ihsan (Pimpinan Panti Asuhan Ittihadul Ummat), Kepala Puskesmas Pasundan, Ketua TPP/TKK Kecamatan Garut Kota, dan Lurah Margawati juga turut hadir dalam acara tersebut.(Red).

Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Diduga Arus Pendek Listrik, Rumah Warga di Caringin Dilalap Api
Pengurus MUI Garut Periode 2025–2030 Resmi Dikukuhkan, Perkuat Sinergi Ulama dan Pemerintah Daerah
Hari Kedua Pencarian, Polsek Karangpawitan dan Tim SAR Intensifkan Penyisiran Sungai Cimanuk
Polsek Karangpawitan Bersama Tim SAR Sisir Sungai Cimanuk Cari Korban Diduga Hanyut
Wisata Garut Diserbu Pelancong Saat Nataru, Lebih dari 15 Ribu Pengunjung Tercatat di Hari Pertama 2026
Polsek Banjarwangi Lakukan Olah TKP Kebakaran Rumah Panggung di Kadongdong
Prof. Emil Salim Apresiasi Potensi Kreatif Priangan saat Kunjungi Garut
Relawan PMI Garut Sigap Atasi Krisis Air Bersih di Lokasi Bencana Aceh
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 18:53 WIB

Diduga Arus Pendek Listrik, Rumah Warga di Caringin Dilalap Api

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:51 WIB

Pengurus MUI Garut Periode 2025–2030 Resmi Dikukuhkan, Perkuat Sinergi Ulama dan Pemerintah Daerah

Senin, 5 Januari 2026 - 12:45 WIB

Polsek Karangpawitan Bersama Tim SAR Sisir Sungai Cimanuk Cari Korban Diduga Hanyut

Jumat, 2 Januari 2026 - 15:09 WIB

Wisata Garut Diserbu Pelancong Saat Nataru, Lebih dari 15 Ribu Pengunjung Tercatat di Hari Pertama 2026

Jumat, 2 Januari 2026 - 12:08 WIB

Polsek Banjarwangi Lakukan Olah TKP Kebakaran Rumah Panggung di Kadongdong

Berita Terbaru