Operasi KRYD Digelar di Siang Hari : Ini Kata Ipda Koncara Kapolsubsektor Sukaresmi

GARUT BERKABAR – Dalam upaya meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat,Kasubsektor Sukaresmi menggelar operasi Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di siang hari. Selasa, (23/07/2024). Kapolsubsektor Sukaresmi, Ipda Indra Koncara, menjelaskan bahwa operasi ini dilakukan untuk menekan angka kejahatan dan meningkatkan rasa aman di masyarakat.

“Kami melakukan operasi KRYD di siang hari agar masyarakat merasa lebih aman dan nyaman dalam beraktivitas,” ujar Ipda Indra. “Operasi ini mencakup patroli di titik-titik rawan kejahatan, pemeriksaan kendaraan, dan sosialisasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga keamanan lingkungan.”

Dalam giat tersebut, Kapolsubsektor berhasil merazia Dua Belas kendaraan yang menggunakan knalpot bising yang tidak spesifik atau brong. Ipda Indra menjelaskan bahwa knalpot bising ini tidak hanya mengganggu ketenangan warga, tetapi juga melanggar peraturan lalu lintas yang berlaku.

“Kami akan terus melakukan tindakan tegas terhadap pelanggar yang menggunakan knalpot bising. Ini demi kenyamanan dan ketertiban bersama,” tambah Indra.

Operasi KRYD di siang hari ini mendapat respon positif dari warga. Mereka mengapresiasi langkah proaktif polisi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka. (Pemred)

Share this content: @GarutBerkabar

Related Posts

PGRI Kabupaten Garut Lantik Pengurus Baru untuk Masa Bakti 2025-2030

GARUT BERKABAR, Tarogong Kidul – Pengurus Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Garut resmi dilantik untuk masa bakti XXIII tahun 2025-2030 dalam acara yang digelar di Auditorium…

Cuaca Ekstrem Landa Garut: Puluhan Rumah Rusak, Satu Ambruk Total

GARUT BERKABAR – Dalam dua hari terakhir, cuaca ekstrem melanda Kabupaten Garut, menyebabkan kerusakan di dua kecamatan. Angin kencang yang terjadi pada Senin (17/2) menerjang Kecamatan Selaawi…

Rumah Warga di Karangtengah Dilalap Api, Kerugian Capai Puluhan Juta

GARUT BERKABAR, Karangtengah – Kebakaran hebat melanda sebuah rumah semi permanen milik Emah (68), warga Kampung Sukamulya, Desa Caringin, Kecamatan Karangtengah, pada Senin (17/2) dini hari sekitar…

Hujan Deras Picu Banjir di Banyuresmi, Warga Mengungsi

GARUT BERKABAR, Banyuresmi – Hujan lebat yang mengguyur Kecamatan Banyuresmi, Kabupaten Garut, sejak Minggu (16/2) malam menyebabkan Sungai Cibes meluap. Akibatnya, empat rumah warga di Kampung Bojong…

Jembatan Gantung di Garut Putus Diterjang Banjir Bandang, Kerugian Capai Rp 1 Miliar

GARUT BERKABAR, Bungbulang – Pasca hujan lebat yang mengguyur wilayah Garut, Kapolsubsektor Mekarmukti bersama pihak terkait melakukan pengecekan kondisi jembatan gantung yang menghubungkan Kp. Saparantu, Desa Jagabaya,…

KOPILOT Hadir di CFD Garut, Permudah Layanan Administrasi Kependudukan

GARUT BERKABAR, Garut Kota – Program inovatif Kominfo Dukcapil On The Spot (KOPILOT) resmi hadir di area Car Free Day (CFD) Jalan Ahmad Yani, Garut. Program ini…