Loading Now

Ngabuburit Cup 2024: Suksesnya Turnamen Bola Voli yang Menghibur

GARUT BERKABAR,  Garut Kota – Gelaran bergengsi turnamen Bola Voli Ngabuburit Cup ke-11 telah resmi ditutup dengan penuh semangat di Lapangan Markas Denpom III/2 Garut, Jalan Veteran, Garut Kota, Garut. Kemeriahan penutupan tersebut menandai kesuksesan acara yang diselenggarakan oleh Detasemen Polisi Militer (Denpom) III/2 Garut, Jumat sore (5/4/2024). Sabtu,(6/4/ 2024).

 

 

Pemerintah daerah, melalui Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Garut, Ade Hendarsyah, mengungkapkan apresiasi yang tinggi terhadap rangkaian kegiatan turnamen tersebut.

 

Ade menyoroti bahwa selain menjadi ajang kompetisi, turnamen ini juga memberikan hiburan bermakna bagi masyarakat di tengah kesibukan ngabuburit menjelang berbuka puasa.”Ini bukan sekadar turnamen, tapi juga hiburan dan semangat bagi masyarakat, terutama di bulan Ramadan. Voli menjadi magnet yang kuat bagi masyarakat untuk menikmati momen ngabuburit,” ujar Ade.

 

 

Selain menjadi ajang kompetisi, turnamen ini juga dianggap penting sebagai sarana pembibitan dan pembinaan atlet bola voli di Kabupaten Garut. Ade berharap melalui event ini, akan muncul talenta-talenta baru yang akan mengharumkan nama Garut, khususnya dalam olahraga bola voli.”Saya berharap kegiatan ini, yang sudah menjadi ciri khas ngabuburit di Garut, dapat berlanjut secara rutin di masa mendatang,” tambahnya.

 

 

Letkol Cpm (K) Wiana Warsanah, Dandenpom III/2 Garut, turut menyatakan kegembiraannya atas antusiasme masyarakat Garut dalam menyambut turnamen ini. Ia berharap agar jumlah peserta turnamen bisa semakin meningkat di tahun-tahun mendatang, serta menciptakan suasana yang lebih meriah.”Saya berharap jumlah peserta turnamen dapat terus bertambah, sehingga kita dapat melahirkan atlet-atlet berkualitas yang akan mengharumkan nama Garut,” ungkapnya.

 

Salah satu momen puncak adalah pengumuman pemenang turnamen, di mana Tim Ivo CMR dari Cibiuk berhasil meraih gelar juara pertama. Manajer Tim CMR, Arifin, mengungkapkan rasa syukur atas prestasi timnya dan bertekad untuk mempertahankan gelar juara pada tahun-tahun mendatang.”Kami sangat bersyukur atas prestasi ini dan bertekad untuk terus berjuang. Insya Allah, kami akan mempertahankan gelar juara pada edisi berikutnya,” katanya.

 

Berdasarkan hasil turnamen, berikut adalah daftar lengkap tim pemenang Ngabuburit Cup 2024:

 

Juara 1: Ivo CMR (Cibiuk)

Juara 2: Ivo BINA TARUNA (Karang Pawitan)

Juara 3: Ivo RC (Sukaresmi)

Juara 4 : Ivo FN Collection (Sukaresmi)

Pemain Terbaik : Cepi Arit (Margawati)

Dengan semangat juang yang menggebu, Ngabuburit Cup 2024 menutup tirainya, meninggalkan kenangan manis dan inspirasi bagi para pecinta bola voli di Garut dan sekitarnya.(HK).

Share this content: