Komandan Kopasgat Tinjau Pusat Pelatihan Aerosport di Haruman Jingga, Garut

- Jurnalis

Selasa, 28 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Komando Pasukan Gerak Cepat (Dankopasgat), Marsekal Muda TNI Yudi Bustami, melakukan kunjungan ke Pusat Pelatihan Aerosport Haruman Jingga yang berlokasi di Desa Haruman, Kecamatan Kadungora, Kabupaten Garut, Selasa (28/5/2024).

GARUT BERKABAR, Kadungora  – Marsekal Muda TNI Yudi Bustami, Komandan Komando Pasukan Gerak Cepat (Dankopasgat), mengunjungi Pusat Pelatihan Aerosport Haruman Jingga di Desa Haruman, Kecamatan Kadungora, Kabupaten Garut, pada Selasa (28/5/2024).

Dalam kunjungannya, Dankopasgat menyatakan kegembiraannya melihat perkembangan Haruman Jingga yang sejak 2019 telah menjadi pusat kegiatan olahraga dirgantara.

Dia berterima kasih kepada pemerintah daerah atas dukungan fasilitas yang memungkinkan para atlet memanfaatkan area tersebut untuk latihan.

“Saya sangat senang bahwa anggota kami yang juga atlet-atlet aerosport dapat menggunakan tempat ini,” ujarnya.

Marsekal Muda Yudi Bustami menambahkan bahwa tempat ini memiliki potensi besar dan perlu lebih banyak sosialisasi agar bisa dimanfaatkan secara optimal oleh atlet nasional.

Baca Juga :  ITG Festival 2025, Bukti Garut Siap Melangkah ke Panggung Global

“Harapan saya, fasilitas ini akan terus dikembangkan hingga mencapai standar nasional, sehingga dapat mencetak atlet-atlet berkualitas,” tuturnya.

Ia juga berharap bahwa atlet-atlet yang berlatih di Haruman Jingga akan meraih prestasi lebih tinggi, dan menekankan perhatian TNI AU terhadap prestasi para atlet aerosport yang tertarik mengabdi di TNI AU.

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkesra) Setda Kabupaten Garut, Bambang Hafidz, menyatakan dukungannya terhadap pengembangan fasilitas di Haruman Jingga, yang diharapkan dapat meningkatkan kualitas latihan para atlet aerosport.

Baca Juga :  Kapolres Garut Bersama Forkopimda Ziarah Ke TMP, Peringati HUT TNI KE -79

“Kami berharap ini akan berdampak positif pada perekonomian masyarakat sekitar,” ungkap Bambang.

Kadispora Garut, Ade Hendarsyah, menambahkan bahwa previlege yang diberikan kepada atlet aerosport untuk masuk ke kemiliteran, khususnya angkatan udara, diharapkan memotivasi atlet dari cabang olahraga lainnya untuk meraih prestasi.

Ketua KONI Kabupaten Garut, Abdusy Syakur Amin, juga berharap Haruman Jingga dapat menarik minat masyarakat Garut terhadap olahraga dirgantara dan kemiliteran, khususnya angkatan udara, yang semakin penting dalam pertahanan negara.(RF).

Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pemkab Garut Perkuat Tata Kelola Penyiaran, LPPL dan Akses Informasi Jadi Sorotan
Musrenbang Kecamatan Jadi Ruang Strategis, Putri Karlina Dorong Penguatan PDRB Garut
Wakil Ketua DPRD Garut H. S. Fahmi Ikuti Forum RKPD 2027, Dorong Perencanaan Pembangunan yang Merata dan Produktif
Pengurus Baru PHRI Garut Resmi Dilantik, Bupati Tekankan Sinergi untuk Perkuat Daya Saing Pariwisata
Bupati Garut Ajak Gerakan Pramuka Perkuat Keterampilan Hidup Pemuda
Perkuat Peran Hotel dan Restoran, Wabup Garut Hadiri Muscab VII PHRI
Peringati 100 Tahun NU, Bupati Garut Dorong Warga Nahdliyin Jadi Penggerak Ekonomi Pertanian
Isra Mi’raj 1447 H, Bupati Garut Tekankan Penguatan Moral dan Tanggung Jawab ASN
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 08:15 WIB

Pemkab Garut Perkuat Tata Kelola Penyiaran, LPPL dan Akses Informasi Jadi Sorotan

Rabu, 28 Januari 2026 - 06:29 WIB

Musrenbang Kecamatan Jadi Ruang Strategis, Putri Karlina Dorong Penguatan PDRB Garut

Selasa, 27 Januari 2026 - 21:54 WIB

Wakil Ketua DPRD Garut H. S. Fahmi Ikuti Forum RKPD 2027, Dorong Perencanaan Pembangunan yang Merata dan Produktif

Selasa, 27 Januari 2026 - 20:14 WIB

Pengurus Baru PHRI Garut Resmi Dilantik, Bupati Tekankan Sinergi untuk Perkuat Daya Saing Pariwisata

Selasa, 27 Januari 2026 - 20:05 WIB

Bupati Garut Ajak Gerakan Pramuka Perkuat Keterampilan Hidup Pemuda

Berita Terbaru