Loading Now

Ketua Aliansi Advokat Garut Syam Yousef, Tegaskan Dukungan Hukum Kepada Paslon 02 Syakur-Putri

GARUT BERKABAR, Tarogong Kidul – Ketua Peradi Garut, Syam Yousef Djojo, S.H., M.H., dengan tegas menyampaikan dukungannya dalam bentuk pendampingan hukum kepada pasangan calon (Paslon) 02, Syakur-Putri. Dukungan ini disampaikan dalam acara deklarasi yang digelar di Cafe Bumiupi, Jalan Cimanuk, Kelurahan Pataruman, Kecamatan Tarogong Kidul, pada Minggu, (13/10/2024).

Dalam pernyataannya, Syam Yosep menegaskan bahwa tim hukum Aliansi Advokat Garut, yang beranggotakan 45 pengacara berpengalaman, siap mengawal Paslon 02 sepanjang proses kampanye hingga pemilihan selesai. Dukungan ini diberikan dengan tujuan untuk menjaga keadilan dan memastikan bahwa tidak ada pelanggaran hukum yang terjadi selama pilkada berlangsung.

“Kami dari Aliansi Advokat Garut berkomitmen penuh mendampingi Paslon 02, Syakur-Putri, terutama dalam hal perlindungan hukum jika terdapat pelanggaran selama masa kampanye. Kami akan memastikan proses ini berjalan sesuai hukum yang berlaku,” ujar Syam Yousef dalam deklarasi tersebut.

Syam juga menambahkan bahwa Aliansi Advokat Garut akan terus mengawal Paslon 02 hingga mereka terpilih sebagai Bupati Garut. Ia berharap bahwa proses Pilkada ini dapat berjalan dengan jujur, adil, dan sesuai aturan, serta Aliansi Advokat Garut akan menjadi garda terdepan dalam memberikan pendampingan hukum.

“Kami siap bekerja keras untuk memastikan Pilkada di Garut berlangsung dengan baik dan adil. Dukungan ini bukan hanya untuk Paslon 02, tetapi juga untuk masyarakat Garut agar dapat menyaksikan proses demokrasi yang bersih,” tambahnya.

Deklarasi tersebut dihadiri oleh tim pemenangan Paslon Syakur-Putri, para pendukung, serta berbagai elemen masyarakat yang memberikan apresiasi atas komitmen Aliansi Advokat Garut dalam menjaga integritas hukum selama proses pemilihan berlangsung. (Fik)

Share this content: