Kemeriahan Terminal Guntur Garut: Ribuan Warga Manfaatkan Layanan Publik dan Bazar UMKM

- Jurnalis

Senin, 8 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj. Bupati turut serta dalam penutupan Bazar UMKM serta Layanan Publik di Terminal Bus Tipe A Guntur Garut, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, pada Minggu (7/5/2024).

Pj. Bupati turut serta dalam penutupan Bazar UMKM serta Layanan Publik di Terminal Bus Tipe A Guntur Garut, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, pada Minggu (7/5/2024).

 

“Pj Bupati Garut Berharap Kegiatan Ini Dilaksanakan Lagi Tahun Depan”

 

GARUT BERKABAR, Tarogong Kidul – Suasana ceria terpancar di Terminal Bus Tipe A Guntur Garut, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut pada Minggu (7/4/2024). Ribuan warga memadati terminal tersebut untuk mengikuti penutupan Bazar UMKM serta Layanan Publik yang diselenggarakan dengan sukses.

 

 

Acara yang diinisiasi oleh Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Kelas II Provinsi Jawa Barat dan PT. Abenk Media Cipta (AMC) Production, menarik perhatian banyak pihak termasuk Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Garut, Perum Bulog, dan berbagai komunitas lokal.

Baca Juga :  RW 04 Kampung Cipeundeuy Meriahkan Peringatan HUT RI KE-79 dan Harlah Desa Cikarag

 

 

Barnas Adjidin, Penjabat (Pj) Bupati Garut, mengapresiasi kegiatan tersebut dan menyatakan harapannya agar momentum semacam ini bisa diadakan kembali tahun depan.

“Saya berharap kegiatan ini terus berlanjut. Meskipun mungkin tahun depan saya tidak lagi menjabat di sini, tapi saya akan senang untuk tetap terlibat,” ungkap Barnas.

 

 

Muhammad Fahmi, Kepala BPTD Kelas II Provinsi Jawa Barat, juga turut memberikan apresiasi atas keberhasilan acara yang berlangsung selama dua minggu tersebut.

Baca Juga :  Seremonial Baksos dan Bansos Meriahkan Peringatan Hari Bhayangkara Ke-78 di Polres Garut

 

Dia berharap terminal tidak hanya menjadi tempat transit, namun juga menjadi pusat ekonomi dan budaya baru di masa mendatang.

 

 

Abenk Marco Capallera, Ketua Pelaksana Acara, menjelaskan bahwa selama dua minggu berlangsung, lebih dari 10 ribu orang telah memanfaatkan kegiatan tersebut untuk berbagai keperluan, termasuk layanan publik dan penerimaan iftar.

 

Dia menambahkan, “Kami berharap kegiatan serupa dapat dilakukan lebih luas lagi di masa yang akan datang untuk memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat Garut.”(DK).

Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pengurus MUI Garut Periode 2025–2030 Resmi Dikukuhkan, Perkuat Sinergi Ulama dan Pemerintah Daerah
Hari Kedua Pencarian, Polsek Karangpawitan dan Tim SAR Intensifkan Penyisiran Sungai Cimanuk
Reshuffle ASN Garut, Bupati Syakur Amin Dorong Birokrasi Adaptif dan Data Bantuan Tepat Sasaran
Bupati Garut Tegaskan Penataan Birokrasi ASN Saat Apel Gabungan Awal Tahun 2026
Usung Program Sosial “Taman Pendidikan”, Pelajar SMPN 1 Garut Tembus Final Nasional Duta Siswa Indonesia 2026
Pemkab Garut Evaluasi Tambang Galian C, Bupati–Wabup Tekankan Perlindungan Lingkungan
Polsek Karangpawitan Bersama Tim SAR Sisir Sungai Cimanuk Cari Korban Diduga Hanyut
Bupati Garut Terima Audiensi Investor Asing, PT Ennova Apparel Siap Bangun Pabrik dan Serap Ribuan Tenaga Kerja
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:51 WIB

Pengurus MUI Garut Periode 2025–2030 Resmi Dikukuhkan, Perkuat Sinergi Ulama dan Pemerintah Daerah

Selasa, 6 Januari 2026 - 23:14 WIB

Hari Kedua Pencarian, Polsek Karangpawitan dan Tim SAR Intensifkan Penyisiran Sungai Cimanuk

Selasa, 6 Januari 2026 - 08:37 WIB

Bupati Garut Tegaskan Penataan Birokrasi ASN Saat Apel Gabungan Awal Tahun 2026

Selasa, 6 Januari 2026 - 08:28 WIB

Usung Program Sosial “Taman Pendidikan”, Pelajar SMPN 1 Garut Tembus Final Nasional Duta Siswa Indonesia 2026

Senin, 5 Januari 2026 - 20:20 WIB

Pemkab Garut Evaluasi Tambang Galian C, Bupati–Wabup Tekankan Perlindungan Lingkungan

Berita Terbaru