Kapolres Garut Pimpin Serah Terima Jabatan di Aula Mumun Surahman

- Jurnalis

Sabtu, 3 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GARUT BERKABAR, Karangpawitan -AKBP Mochamad Fajar Gemilang, Kapolres Garut, memimpin upacara serah terima jabatan di aula Mumun Surachman Polres Garut, Sabtu (03/08/2024).

Dalam sambutannya, Kapolres Garut menyatakan bahwa serah terima jabatan ini adalah bagian dari dinamika operasional dan penyegaran untuk menjaga efektivitas dan peningkatan kualitas kinerja kesatuan.

Pejabat utama yang mengikuti sertijab meliputi Kompol Asep Muslihat yang kini menjabat sebagai Kabag SDM Polres Cimahi, digantikan oleh AKP Wien Christyaningsih. AKP Juntar Hutasoit, yang kini menjabat Kasat Narkoba Polresta Cirebon, digantikan oleh AKP Usep Sudirman. Iptu Ade Yohanes kini menjabat Kasiwas Polres Garut, serta 9 Kapolsek di jajaran Polres Garut juga mengikuti sertijab.

Kapolres Garut mengucapkan selamat kepada pejabat yang baru dilantik dan meminta mereka segera menyesuaikan diri dengan tugas baru mereka. (Panji)
Baca Juga :  Widi Nugroho Dorong Peningkatan Literasi dan Kualitas UMKM di Acara Seminar Fave Hotel
Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Truk Box Oleng Hantam Tembok Jembatan di Jalan Sudirman, Polisi Bergerak Cepat Amankan Lokasi
Api Landa Toko Gorengan di Jalan Ahmad Yani Garut, Petugas Kerahkan Lima Unit Damkar
Diduga Arus Pendek Listrik, Rumah Warga di Caringin Dilalap Api
Pengurus MUI Garut Periode 2025–2030 Resmi Dikukuhkan, Perkuat Sinergi Ulama dan Pemerintah Daerah
Hari Kedua Pencarian, Polsek Karangpawitan dan Tim SAR Intensifkan Penyisiran Sungai Cimanuk
Polsek Karangpawitan Bersama Tim SAR Sisir Sungai Cimanuk Cari Korban Diduga Hanyut
Wisata Garut Diserbu Pelancong Saat Nataru, Lebih dari 15 Ribu Pengunjung Tercatat di Hari Pertama 2026
Polsek Banjarwangi Lakukan Olah TKP Kebakaran Rumah Panggung di Kadongdong
Berita ini 6 kali dibaca