Kapolres Garut Dorong Sinergi dengan KONI, Satukan Semangat Keamanan dan Prestasi Olahraga

- Jurnalis

Rabu, 20 Agustus 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Garut AKBP Yugi Bayu Hendarto bersilaturahmi dengan jajaran KONI Garut di Kantor KONI, Rabu (20/8/2025). Pertemuan ini menjadi langkah memperkuat sinergi Polri dengan dunia olahraga untuk menjaga kondusivitas daerah sekaligus mendorong prestasi olahraga di Kabupaten Garut.

GARUT BERKABAR, Tarogong Kidul – Upaya mempererat kebersamaan terus dilakukan Kapolres Garut, AKBP Yugi Bayu Hendarto, S.I.K., M.A.P. Kali ini, dirinya bersilaturahmi dengan jajaran Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Garut pada Rabu (20/8/2025) di Kantor KONI, Jalan Cimanuk.

Baca Juga :  Polsek Pasirwangi Dorong Warga Desa Padaasih Aktif Cegah Gangguan Kamtibmas

Dalam pertemuan tersebut, hadir pula Kasat Intelkam Polres Garut AKP Asep Saepudin, S.H., bersama Ketua Umum KONI Garut Subhan Rohmansyah, Sekjen H. Haris Kalicman, serta sejumlah ketua cabang olahraga.

Kapolres menegaskan bahwa kepolisian bukan hanya berperan dalam menjaga keamanan, tetapi juga siap mendukung kegiatan positif masyarakat, termasuk pengembangan olahraga.

Baca Juga :  Tiga Warga Cikajang Diciduk Sat Reskrim Polres Garut atas Kasus Pengrusakan Kebun Teh

“Melalui sinergi ini, kami berharap tercipta komunikasi yang baik sekaligus terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif, serta lahirnya prestasi olahraga yang membanggakan bagi Garut,” ujar AKBP Yugi Bayu.

Pertemuan yang berlangsung hangat ini diharapkan menjadi awal kolaborasi lebih erat antara kepolisian dan dunia olahraga, demi menciptakan suasana yang aman dan penuh prestasi di Kabupaten Garut.(red)

Penulis : Rizky

Editor : Admin

Sumber Berita : Humas Polres Garut

Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dipergoki Warga Saat Beraksi, Pelaku Curanmor di Samarang Berhasil Diamankan Polisi
Puluhan Personel Polres Garut Naik Pangkat, Kapolres Tegaskan Amanah dan Peningkatan Kinerja
Polsek Cisurupan Perketat Pengamanan di Kawasan Wisata Gunung Papandayan
Polsek Kadungora Ringkus Pelaku Curanmor, Satu Rekan Masih Diburu
Kapolres Garut Hadiri Doa Bersama Forkopimda, Awali Tahun 2026 dengan Ikhtiar Spiritual
Kebakaran Rumah Penginapan di Mancagahar Diduga Akibat Arus Pendek, Polsek Pameungpeuk Turun Tangan
Ketahuan Dorong Motor Curian, Pria Asal Cikajang Diamankan Warga di Cisurupan
Rumah Panggung di Pasirwaru Terbakar, Polsek Limbangan Lakukan Olah TKP
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 2 Januari 2026 - 15:24 WIB

Dipergoki Warga Saat Beraksi, Pelaku Curanmor di Samarang Berhasil Diamankan Polisi

Jumat, 2 Januari 2026 - 13:17 WIB

Puluhan Personel Polres Garut Naik Pangkat, Kapolres Tegaskan Amanah dan Peningkatan Kinerja

Jumat, 2 Januari 2026 - 10:42 WIB

Polsek Cisurupan Perketat Pengamanan di Kawasan Wisata Gunung Papandayan

Kamis, 1 Januari 2026 - 11:45 WIB

Polsek Kadungora Ringkus Pelaku Curanmor, Satu Rekan Masih Diburu

Rabu, 31 Desember 2025 - 19:30 WIB

Kapolres Garut Hadiri Doa Bersama Forkopimda, Awali Tahun 2026 dengan Ikhtiar Spiritual

Berita Terbaru