Garut Optimalkan Transformasi Digital: Super Apps Jadi Kanal Aspirasi dan Layanan Adminduk

- Jurnalis

Minggu, 9 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Bupati Garut, Putri Karlina, meninjau stan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) saat pelaksanaan Car Free Day di Jalan Ahmad Yani, Garut Kota, Minggu (9/11/2025).

Garut Optimalkan Transformasi Digital: Super Apps Jadi Kanal Aspirasi dan Layanan Adminduk
GARUT BERKABAR, Garut Kota – Pemerintah Kabupaten Garut terus memperkuat langkah transformasi digitalnya dengan menghadirkan Garut Hebat Super Apps sebagai platform terpadu untuk layanan publik. Dalam gelaran Car Free Day (CFD) di Jalan Ahmad Yani, Minggu (9/11/2025), Wakil Bupati Garut, Putri Karlina, menyempatkan diri meninjau stan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) sekaligus mengajak masyarakat memanfaatkan aplikasi tersebut sebagai sarana penyampaian aspirasi dan pengurusan administrasi kependudukan.

Putri Karlina menuturkan, kehadiran Super Apps ini dilatarbelakangi oleh banyaknya keluhan masyarakat yang sebelumnya disampaikan langsung melalui pesan pribadi di media sosial. Pemerintah kemudian merumuskan sebuah kanal komunikasi yang lebih terstruktur, terbuka, dan mudah diakses.

Baca Juga :  Edukasi Lalu Lintas Dini : Upaya Dishub Garut Bentuk Kesadaran Keselamatan Jalan Pada Anak Sekolah Dasar

> “Aplikasi ini dibuat supaya masyarakat punya jalur resmi untuk menyampaikan aspirasi. Memang tidak semua langsung selesai, tapi minimal sampai dan ditindaklanjuti pemerintah,” ujar Wabup.

 

Ia juga menekankan bahwa Garut Hebat Super Apps bukan sekadar ruang pengaduan, tetapi juga mendukung berbagai layanan publik, terutama administrasi kependudukan seperti pembuatan KTP dan KK.

> “Fitur layanan adminduk sudah tersedia. Namun, untuk proses yang cepat, tetap dianjurkan datang ke Dukcapil atau kecamatan,” jelasnya.

 

Selain itu, aplikasi ini menyajikan informasi lowongan pekerjaan berskala nasional melalui integrasi dengan situs penyedia lowongan resmi. Fitur pemantauan CCTV pun dapat diakses masyarakat secara gratis sebagai bagian dari transparansi dan keamanan publik.

Putri Karlina menyebut bahwa data pengaduan menjadi indikator penting dalam menentukan prioritas pembangunan. Dengan kondisi anggaran daerah yang terbatas, pemerintah membutuhkan masukan terarah untuk merencanakan program yang tepat sasaran.

Baca Juga :  BKD Garut Gelar Bimtek untuk Optimalkan Disiplin dan Kinerja Pegawai

Ia mengungkapkan bahwa jenis laporan yang paling dominan terkait persoalan infrastruktur dan bantuan sosial. Ke depan, Pemkab Garut berencana mengembangkan fitur e-commerce lokal untuk mendukung UMKM, khususnya sektor kuliner dan produk khas Garut.

“Harapannya, wisatawan yang datang bisa langsung belanja lewat aplikasi. Nanti bisa terhubung dengan penjual lokal. Tapi untuk sekarang, kami fokus dulu pada penguatan tiga fitur utamanya,” kata Putri.

Menutup kunjungannya, Wabup mengajak seluruh masyarakat berpartisipasi aktif dalam memajukan Garut melalui kolaborasi dan gotong royong.

Pada kesempatan yang sama, stan Diskominfo juga mengadakan Podcast Kopilot yang berkolaborasi dengan Disdukcapil, disiarkan melalui kanal YouTube Garutkab TV. Kegiatan ini menjadi sarana edukasi bagi masyarakat mengenai berbagai layanan administrasi kependudukan.(red)

Penulis : Rizky

Editor : Admin

Sumber Berita : Diskominfo Kab.Garut

Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dorong UMKM Lokal Naik Kelas, Talkshow UMKM Berdaya Tekankan Digitalisasi dan Branding Produk
Perkuat Fungsi Pengawasan dan Integritas, Pemkab Garut Gelar Rakorwasda 2025
Bupati Garut Apresiasi Sekolah Peduli Lingkungan dan ASN Unggul, Tekankan Penguatan Talenta dan Inovasi Daerah
Pemkab Garut Tingkatkan Sinergi PPNS untuk Optimalisasi Penegakan Regulasi Daerah
Tutup Apel Akhir Tahun 2025, Bupati Garut Tekankan Percepatan Penurunan Kemiskinan Ekstrem dan Dorong Inovasi SKPD
Bupati Garut Apresiasi Kehadiran Mandala Arena, Olahraga Dinilai Mampu Tingkatkan Daya Saing Daerah
Bupati Garut Dorong Sinergi Muslimat NU dalam Penguatan Sosial dan Kesehatan Masyarakat
Tepati Aspirasi Warga, Bupati Garut Pantau Langsung Perbaikan Jalan Bojonglarang
Berita ini 27 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 31 Desember 2025 - 08:42 WIB

Dorong UMKM Lokal Naik Kelas, Talkshow UMKM Berdaya Tekankan Digitalisasi dan Branding Produk

Selasa, 30 Desember 2025 - 12:05 WIB

Perkuat Fungsi Pengawasan dan Integritas, Pemkab Garut Gelar Rakorwasda 2025

Senin, 29 Desember 2025 - 14:43 WIB

Bupati Garut Apresiasi Sekolah Peduli Lingkungan dan ASN Unggul, Tekankan Penguatan Talenta dan Inovasi Daerah

Senin, 29 Desember 2025 - 12:55 WIB

Pemkab Garut Tingkatkan Sinergi PPNS untuk Optimalisasi Penegakan Regulasi Daerah

Senin, 29 Desember 2025 - 12:44 WIB

Tutup Apel Akhir Tahun 2025, Bupati Garut Tekankan Percepatan Penurunan Kemiskinan Ekstrem dan Dorong Inovasi SKPD

Berita Terbaru