Bupati Syakur Dorong Siswa Ma’arif NU Tunjukkan Prestasi sebagai Bukti Kualitas Sekolah Swasta

- Jurnalis

Kamis, 9 Oktober 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Garut, Abdusy Syakur Amin, menghadiri Hari Lahir ke-96 LP Ma’arif NU di SMKS Ma’arif NU Garut, Jalan Pembangunan, Kecamatan Tarogong Kidul, Kamis (9/10/2025).

GARUT BERKABAR, Tarogong Kidul — Bupati Garut, Abdusy Syakur Amin, menegaskan pentingnya pembuktian kompetensi siswa sebagai langkah strategis untuk menghapus stigma tentang perbedaan kualitas antara sekolah negeri dan swasta. Pesan itu disampaikan saat menghadiri peringatan Hari Lahir ke-96 Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif NU di SMKS Ma’arif NU Garut, Kamis (9/10/2025).

Perayaan harlah tersebut diramaikan dengan berbagai lomba, di antaranya Lomba Cerdas Cermat Aswaja dan ke-NU-an, serta Lomba Baris Berbaris yang diikuti antusias para pelajar. Dalam sambutannya, Bupati Syakur memberikan apresiasi tinggi atas peran LP Ma’arif NU dalam mendukung kemajuan dunia pendidikan di Indonesia, khususnya di Kabupaten Garut.

Baca Juga :  Rumah Ekspor Perdana Hadir di Garut, Bank Mandiri Dorong UMKM Tembus Pasar Global

“Masih ada perbedaan perlakuan antara sekolah negeri dan swasta. Tapi kita tidak perlu melawan dengan keluhan, melainkan dengan pembuktian. Tunjukkan kompetensi kalian, baik dari pengetahuan, keterampilan, maupun sikap,” tegasnya.

Ia menyampaikan, kompetisi menjadi sarana penting untuk menunjukkan bahwa siswa Ma’arif NU mampu bersaing bahkan melampaui ekspektasi publik. Bupati juga mendorong para guru agar melatih siswa secara optimal, bukan hanya untuk lomba, tapi juga membentuk karakter dan kompetensi yang utuh.

Baca Juga :  Disperdagin Kabupaten Bandung Dalami Tata Kelola Pasar di Garut

“Saya yakin anak-anak Ma’arif memiliki sikap dan perilaku yang baik, sopan santun, serta nilai-nilai luhur keagamaan. Inilah keunggulan yang harus terus ditunjukkan,” tambahnya.

Bupati Syakur juga mengajak LP Ma’arif NU untuk aktif dalam berbagai ajang lomba, termasuk di bidang olahraga dan seni budaya. Pemerintah Kabupaten Garut akan membuka banyak ruang kompetisi sebagai wadah bagi sekolah-sekolah swasta untuk menunjukkan kualitasnya di hadapan publik.(red)

Penulis : Rizky

Editor : Admin

Sumber Berita : Diskominfo Kab.Garut

Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bupati Garut Dorong Mahasiswa KKN Gradasi Jadi Agen Perubahan di Desa
Garut Sabet Penghargaan Adminduk Prima 2025: Bukti Komitmen Tingkatkan Layanan Kependudukan
Pemkab Garut Dorong Ketahanan Pangan Lewat Penanaman Jagung Serentak Kuartal IV
Polres Garut Dorong Gaya Hidup Sehat Anak Sekolah Lewat Edukasi Kesehatan di SDN Sukasono 1 & 2
Pemkab Garut Dorong Dunia Industri Serap Lulusan Terlatih, Perkuat Link and Match Ketenagakerjaan
DWP Kabupaten Garut Ajak Anggota Jaga Kesehatan Lewat Pemeriksaan Jantung Gratis
Pemkab Garut Siapkan Pelaksanaan CFD dan CFN, Wujudkan Ruang Publik Ramah Wisata dan Ekonomi Rakyat
Sekda Garut Apresiasi ASN Berprestasi, Tekankan Pentingnya Inovasi dan Dedikasi dalam Pelayanan Publik
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 9 Oktober 2025 - 16:21 WIB

Bupati Syakur Dorong Siswa Ma’arif NU Tunjukkan Prestasi sebagai Bukti Kualitas Sekolah Swasta

Kamis, 9 Oktober 2025 - 16:09 WIB

Bupati Garut Dorong Mahasiswa KKN Gradasi Jadi Agen Perubahan di Desa

Rabu, 8 Oktober 2025 - 17:46 WIB

Pemkab Garut Dorong Ketahanan Pangan Lewat Penanaman Jagung Serentak Kuartal IV

Rabu, 8 Oktober 2025 - 17:15 WIB

Polres Garut Dorong Gaya Hidup Sehat Anak Sekolah Lewat Edukasi Kesehatan di SDN Sukasono 1 & 2

Rabu, 8 Oktober 2025 - 09:59 WIB

Pemkab Garut Dorong Dunia Industri Serap Lulusan Terlatih, Perkuat Link and Match Ketenagakerjaan

Berita Terbaru