Semarak Wisuda Lansia Berdaya Aisyiyah Kabupaten Garut

- Jurnalis

Sabtu, 14 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PDA Kabupaten Garut menggelar Wisuda Sekolah Lansia Berdaya Program Inklusi Aisyiyah di Gedung Dakwah Muhammadiyah, Tarogong Kidul, Sabtu (14/12/2024). Kegiatan ini diikuti oleh 50 lansia dari dua desa di Kabupaten Garut.

GARUT BERKABAR, Tarogong Kidul – Sebanyak 50 lansia dari dua desa di Kabupaten Garut mengikuti prosesi Wisuda Sekolah Lansia Berdaya, bagian dari Program Inklusi Aisyiyah. Acara yang diselenggarakan oleh Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kabupaten Garut ini berlangsung di Gedung Dakwah Muhammadiyah, Jalan Pembangunan, Kecamatan Tarogong Kidul, Sabtu (14/12/2024).

Peserta berasal dari Desa Sindanggalih, Kecamatan Karangpawitan, dan Desa Pasanggrahan, Kecamatan Sukawening, masing-masing mengirimkan 25 peserta. Ketua PDA Kabupaten Garut, Eti Nurul Hayati, menjelaskan bahwa program ini telah berjalan sejak Juli 2024 dan menjadi momen bersejarah bagi angkatan pertama Sekolah Lansia Berdaya.

Baca Juga :  Pemkab Garut Umumkan Pembukaan 200 Formasi CPNS 2024, Seleksi Dimulai 20 Agustus

“Para peserta telah melalui 10 sesi pembelajaran yang mencakup senam otak, olahraga, pemeriksaan kesehatan, hingga kegiatan outbound di Binar Alam View, Kecamatan Pangatikan. Program ini melibatkan kolaborasi dengan puskesmas setempat,” jelas Eti.

Program ini bertujuan untuk menjaga kesehatan, kemandirian, dan martabat para lansia. Sebagai langkah lanjutan, PDA tengah mempersiapkan Sekolah Lansia Tingkat Madya yang diharapkan dapat dilaksanakan tahun depan.

Tantangan selama pelaksanaan program meliputi tingginya minat masyarakat. Awalnya, kuota hanya ditargetkan 23 peserta per desa, namun jumlah pendaftar mencapai 50 orang. Seleksi pun dilakukan dengan mempertimbangkan usia dan kondisi kesehatan.

Baca Juga :  Dua Pencuri Rumah Kosong di Haurpanggung Ditangkap, Polisi Ungkap Modus dan Barang Bukti

Selain fokus pada lansia, program ini juga memberikan pelatihan kepada pendamping keluarga terkait perawatan lansia. “Pendamping dilatih merawat lansia, mulai dari kebersihan, olahraga, hingga pola makan sehari-hari. Kami ingin memastikan kesehatan lansia terjaga baik selama maupun di luar jadwal sekolah,” ungkap Eti.

Salah satu wisudawan, Juariah (66) dari Desa Pasanggrahan, berbagi kebahagiaannya. “Rasanya sangat senang, seperti diperhatikan meski sudah tua. Semoga ke depannya ada lagi program yang bermanfaat seperti ini,” ujarnya penuh syukur.

PDA Kabupaten Garut berharap program ini terus berkembang, menjadikan lansia lebih sehat, bertakwa, mandiri, dan bermartabat, serta meningkatkan peran keluarga dalam mendukung para lansia.(Akbar).

Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pemkab Garut Perkuat Pemahaman Aparatur soal Regulasi Kerja Sama Daerah dan Mekanisme Perjalanan Dinas Luar Negeri
Pemkab Garut Matangkan Integrasi Data dan Aplikasi Layanan dalam Rakor SPBE 2025
Bupati Syakur Ajak MUI Optimalkan Agenda Keagamaan untuk Dongkrak Ekonomi Lokal
Digitalisasi Layanan Kesehatan Garut Masuki Fase II, Bupati Syakur Apresiasi Dukungan Mitra Global
Ketua DPRD Garut Ikuti Apel Operasi Zebra Lodaya 2025, Polres Garut Tegaskan Kesiapan Pengamanan Lalu Lintas
Bupati Syakur Tekankan Pentingnya Disiplin dan Akhlak saat Tinjau Manasik Santri Persis
Bupati Syakur Tegaskan Penguatan Sektor Pertanian Lewat Penyerahan Alsintan dan Asuransi Tani
Bupati Syakur Resmikan Muscab XV Pramuka Garut, Tegaskan Pentingnya Pembinaan Karakter Generasi Muda
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 19 November 2025 - 20:10 WIB

Pemkab Garut Perkuat Pemahaman Aparatur soal Regulasi Kerja Sama Daerah dan Mekanisme Perjalanan Dinas Luar Negeri

Rabu, 19 November 2025 - 19:58 WIB

Pemkab Garut Matangkan Integrasi Data dan Aplikasi Layanan dalam Rakor SPBE 2025

Rabu, 19 November 2025 - 07:30 WIB

Bupati Syakur Ajak MUI Optimalkan Agenda Keagamaan untuk Dongkrak Ekonomi Lokal

Selasa, 18 November 2025 - 18:42 WIB

Digitalisasi Layanan Kesehatan Garut Masuki Fase II, Bupati Syakur Apresiasi Dukungan Mitra Global

Selasa, 18 November 2025 - 07:30 WIB

Ketua DPRD Garut Ikuti Apel Operasi Zebra Lodaya 2025, Polres Garut Tegaskan Kesiapan Pengamanan Lalu Lintas

Berita Terbaru