Program Pamsimas di Desa Sukabakti Berjalan Sangat Baik, Wujud Kolaborasi Pemerintah dan Masyarakat

- Jurnalis

Kamis, 19 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GARUT BERKABAR, Tarogong Kidul – Ganda Saputra, ST, Subkon Pengelolaan Air Minum, mengungkapkan bahwa program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) di Desa Sukabakti, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Jawa Barat, telah terlaksana dengan sangat baik. Program ini didanai oleh Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) Tahun 2024, dengan total anggaran mencapai Rp 400.000.000 (Empat Ratus Juta Rupiah), yang disalurkan secara bertahap.

Pernyataan tersebut disampaikan Ganda saat diwawancarai oleh awak media di kantor Desa Sukabakti pada Kamis, (19/09/2024).

Menurut Ganda, anggaran tersebut digunakan untuk membangun dan mengelola sistem penyediaan air minum berkualitas bagi masyarakat, serta mendukung kegiatan edukasi tentang pentingnya sanitasi dan kesehatan lingkungan.

“Keberhasilan program Pamsimas di Desa Sukabakti menjadi bukti nyata bahwa pengelolaan air minum berbasis masyarakat dapat berjalan efektif dengan kolaborasi antara pemerintah dan warga setempat,” ujar Ganda.

Ia menambahkan bahwa Desa Sukabakti kini menjadi contoh bagi daerah lain dalam implementasi program Pamsimas, yang memberikan dampak positif terhadap peningkatan kualitas hidup masyarakat.

“Melalui kerjasama antara tiga pilar dan partisipasi aktif masyarakat dalam program Pamsimas, ini menunjukkan nilai yang sangat baik dan menjadi bukti adanya persatuan, kesatuan, dan sinergi antara pemerintah desa Sukabakti dan masyarakatnya,” tutup Ganda. (Pemred)
Baca Juga :  Pertarungan Ketat di Pilkada Garut 2024 : Koalisi "Santri" Tantang Pasangan Helmi-Yudi

Berita Terkait

Dorong Pembinaan Atletik Usia Dini, Bupati Garut Resmi Buka Velocity Athletics Championship
Garut Dorong Desa Mandiri Lewat Peluncuran Program Inovatif BUMDes dan Wisata 2025
Garut Jadi Lumbung Jagung Jabar, Gubernur Dedi Mulyadi Dorong Pertanian Terintegrasi
Gubernur Jabar Tegaskan Sanksi Tegas bagi Pelaku Pelecehan Seksual, Korban Dapat Bantuan Lengkap
Pemkab Garut Percepat Rakor Perlindungan Perempuan dan Anak Usai Muncul Kasus Baru
MHU Resmi Hadir di Garut, Staf Ahli Bupati Dorong Peningkatan Spiritual Warga
Sidang Isbat Nikah Masal 2025, Wabup Garut Tekankan Pentingnya Legalitas Pernikahan
Garut Fokus Genjot Maturitas SPIP Menuju Level Tertinggi
Berita ini 0 kali dibaca