Penjabat Bupati Garut Mendorong ASN Pertahankan Semangat Beribadah Setelah Bulan Ramadan

- Jurnalis

Selasa, 16 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelaksanaan Halal Bi Halal Tingkat Kabupaten Garut Tahun 1445 Hijriah/2024 Masehi, berlangsung di Gedung Pendopo Garut, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Selasa (16/04/2024).

Pelaksanaan Halal Bi Halal Tingkat Kabupaten Garut Tahun 1445 Hijriah/2024 Masehi, berlangsung di Gedung Pendopo Garut, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Selasa (16/04/2024).

GARUT BERKABAR, Garut Kota – Penjabat Bupati Garut, Barnas Adjidin, memperingatkan pentingnya memelihara semangat kerja sebagaimana semangat dalam menjalankan ibadah di bulan Ramadan.

 

 

Dalam sambutannya pada acara Halal Bi Halal Tingkat Kabupaten Garut Tahun 1445 Hijriah/2024 Masehi, di Gedung Pendopo Garut, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, pada Selasa (16/04/2024), Barnas mengajak para ASN di lingkungan Pemkab Garut untuk bekerja dengan ikhlas, demi menjaga kualitas pelayanan kepada masyarakat.

 

Barnas menjelaskan bahwa semangat dan keikhlasan dalam bekerja dapat menciptakan iklim yang kondusif untuk mengatasi berbagai tantangan dan permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat Garut.

Baca Juga :  Dukung Nelayan Garut, Pj Bupati Resmikan Pabrik Es dan Cold Storage Bantuan PLN

 

Ia berharap agar semangat ini tidak hanya berlaku selama bulan Ramadan, tetapi juga terus berlanjut di bulan-bulan berikutnya.Selain itu, Barnas juga menyoroti pentingnya tradisi Halal Bi Halal sebagai penanda berakhirnya bulan Ramadan.

 

 

Ia menekankan bahwa acara ini bukan hanya sekadar ritual, tetapi juga sebagai momen untuk mempererat tali silaturahmi dan memperkuat kebersamaan di antara masyarakat Garut.

Baca Juga :  Hari Bakti PU ke-80, Bupati Garut Tekankan Infrastruktur Berkeadilan dan Berintegritas

 

Dalam penutupan sambutannya, Barnas menyampaikan harapannya bahwa Pemkab Garut dapat memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat.

 

Ia menegaskan komitmennya untuk terus bekerja keras demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Garut.

 

Acara Halal Bi Halal ini dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat, termasuk penceramah Drs. KH. Deden Abdul Hakim dari Ponpes Sukaraja Karangpawitan, serta para pejabat dan ASN di lingkungan Pemkab Garut. (HK)

Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bupati Garut Lantik Puluhan Kepala Puskesmas, Dorong Akselerasi Layanan Kesehatan dan Disiplin ASN
Pelayanan Publik Pemkab Garut Dinilai Prima, Ombudsman RI Beri Opini Tanpa Maladministrasi
Imigrasi Hadir di Garut, Layanan Paspor hingga Pengawasan WNA Kini Lebih Dekat
Kemendagri Pilih Garut sebagai Tuan Rumah Nasionalisme Goes to School 2026
Pemkab Garut Perkuat Tata Kelola Penyiaran, LPPL dan Akses Informasi Jadi Sorotan
Musrenbang Kecamatan Jadi Ruang Strategis, Putri Karlina Dorong Penguatan PDRB Garut
Wakil Ketua DPRD Garut H. S. Fahmi Ikuti Forum RKPD 2027, Dorong Perencanaan Pembangunan yang Merata dan Produktif
Pengurus Baru PHRI Garut Resmi Dilantik, Bupati Tekankan Sinergi untuk Perkuat Daya Saing Pariwisata
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 21:21 WIB

Bupati Garut Lantik Puluhan Kepala Puskesmas, Dorong Akselerasi Layanan Kesehatan dan Disiplin ASN

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:12 WIB

Pelayanan Publik Pemkab Garut Dinilai Prima, Ombudsman RI Beri Opini Tanpa Maladministrasi

Jumat, 30 Januari 2026 - 06:50 WIB

Imigrasi Hadir di Garut, Layanan Paspor hingga Pengawasan WNA Kini Lebih Dekat

Rabu, 28 Januari 2026 - 08:15 WIB

Pemkab Garut Perkuat Tata Kelola Penyiaran, LPPL dan Akses Informasi Jadi Sorotan

Rabu, 28 Januari 2026 - 06:29 WIB

Musrenbang Kecamatan Jadi Ruang Strategis, Putri Karlina Dorong Penguatan PDRB Garut

Berita Terbaru