Optimalisasi Aset Daerah Jadi Prioritas, Pemkab Garut Gandeng LMAN Perkuat Manajemen Properti

- Jurnalis

Selasa, 17 Juni 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Garut, Abdusy Syakur Amin, saat menghadiri Coaching Clinic Manajemen Properti Milik Daerah bersama LMAN di Ruang Rapat Setda Garut, Selasa (17/6/2026).

GARUT BERKABAR, Tarogong Kidul – Pemerintah Kabupaten Garut memperkuat langkah strategis dalam optimalisasi aset daerah melalui kegiatan Coaching Clinic Manajemen Properti yang digelar di Ruang Rapat Setda Garut, Selasa (17/6/2026). Rapat ini dihadiri langsung oleh Bupati Garut, Abdusy Syakur Amin, serta menghadirkan narasumber dari Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN) Kementerian Keuangan RI.

Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam mendorong penataan dan pemanfaatan barang milik daerah secara lebih profesional dan produktif. Bupati Syakur dalam sambutannya menegaskan bahwa pengelolaan aset harus menjadi prioritas bersama demi mendorong pembangunan daerah yang berkelanjutan.

Baca Juga :  Gebyar Pesona Budaya Garut dan Garut Creative Fair Tahun 2024: Perayaan Kreativitas dan Kebudayaan

“Ini bukan hanya soal administrasi tertib, tapi bagaimana aset daerah dapat menjadi pendorong utama pembangunan dan kemandirian fiskal Garut,” ujar Bupati.

Mengacu pada temuan BPK RI atas Laporan Keuangan Pemkab Garut Tahun Anggaran 2024, Bupati menyampaikan perlunya perbaikan tata kelola, khususnya dalam aspek pemanfaatan aset yang belum optimal. Ia menekankan lima poin penting kepada seluruh OPD, mulai dari peningkatan pemahaman kewenangan, inventarisasi, hingga upaya menjadikan aset sebagai kekuatan ekonomi baru.

Baca Juga :  Seminar KKN Universitas Muhammadiyah Bandung Soroti Kecanduan Teknologi dan Tantangan Pendidikan di Pedesaan

Sementara itu, Kepala Divisi Konsultasi LMAN, Bramantya Harimurti, memaparkan bahwa pengelolaan aset negara masih diwarnai berbagai tantangan, seperti kerusakan aset hingga potensi konflik akibat aset yang tidak dimanfaatkan. Ia menyebut hal ini sebagai biaya diam — kerugian tersembunyi yang muncul ketika aset dibiarkan tanpa pengelolaan.

“Diam saja terhadap aset justru memunculkan biaya, bukan hanya finansial, tapi juga reputasi dan hilangnya peluang pembangunan,” tegas Bramantya.

Kegiatan ini diharapkan menjadi langkah awal lahirnya inovasi-inovasi dalam tata kelola aset yang lebih transparan, akuntabel, dan strategis untuk mewujudkan visi Garut Hebat.(red).

Penulis : Admin

Editor : Rizky

Sumber Berita : Diskominfo Kab.Garut

Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ajang Office Idol di Dispora Garut, Ruang Kreatif ASN untuk Sehat, Bahagia, dan Produktif
Garut Siap Jadi Lokasi Percontohan Nasional Program ICARE, Bupati Tegaskan Dukungan Penuh untuk Integrasi Kentang dan Domba
Sinergi Polsek Sukawening dan Forkopimcam: Gotong Royong Pulihkan Lingkungan Pasca Banjir di Kampung Cipeucang
Polwan Polres Garut Hadir di Tengah Masyarakat Lewat Patroli Humanis dan Aksi Sosial Jumat Berkah
Guru dan Siswa Harus Bijak di Dunia Maya, Pesan Wabup Garut Putri Karlina
Perkuat Peran Perempuan, Wabup Garut Dorong Pelaku Usaha Kuasai Story Telling dan Pitching
Wabup Putri Karlina Tekankan Pentingnya Disiplin dan Integritas ASN Garut
Pemkab Garut Kucurkan Bantuan Rp1,5 Miliar untuk Pesantren, Jadi Kado Spesial di 1 Dekade Hari Santri Nasional
Berita ini 17 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 24 Oktober 2025 - 19:40 WIB

Ajang Office Idol di Dispora Garut, Ruang Kreatif ASN untuk Sehat, Bahagia, dan Produktif

Jumat, 24 Oktober 2025 - 19:35 WIB

Garut Siap Jadi Lokasi Percontohan Nasional Program ICARE, Bupati Tegaskan Dukungan Penuh untuk Integrasi Kentang dan Domba

Jumat, 24 Oktober 2025 - 15:55 WIB

Sinergi Polsek Sukawening dan Forkopimcam: Gotong Royong Pulihkan Lingkungan Pasca Banjir di Kampung Cipeucang

Jumat, 24 Oktober 2025 - 15:47 WIB

Polwan Polres Garut Hadir di Tengah Masyarakat Lewat Patroli Humanis dan Aksi Sosial Jumat Berkah

Kamis, 23 Oktober 2025 - 19:23 WIB

Guru dan Siswa Harus Bijak di Dunia Maya, Pesan Wabup Garut Putri Karlina

Berita Terbaru