Nasib bumi pertiwi kini berada di ujung tanduk, ditelan oleh zaman yang tak lagi bermoral. Kita tak sadar bahwa perilaku kita perlahan merusak ekosistem, satu per satu kehidupan alam melemah, bahkan berpotensi hilang. Perubahan budaya membuat kita abai, tak berperan dalam kebijakan pemeliharaan bumi. Keangkuhan dan kebutuhan hidup yang arogan mengorbankan keberlangsungan makhluk lainnya.
Kita membutuhkan kehidupan yang seimbang, namun perilaku tak sadar kita justru menzalimi sesama. Meski menginginkan kesehatan, tindakan kita malah melemahkan tubuh dan merusak kesejahteraan diri sendiri.
Kita memohon ampunan kepada Allah, karena telah melawan akal sehat yang berjanji untuk merawat alam. Namun, kenyataannya, kita merusak dengan sikap angkuh. Ya Allah, lindungi dan sadarkan kami, agar tak menjadi penyebab kehancuran dunia dan akhirat.
Pagi ini, mari kita sadar untuk hidup lebih bijak.
Share this content: