LAZISMU Salurkan 100 Paket Sembako untuk Penyandang Disabilitas di Garut

- Jurnalis

Senin, 29 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GARUT BERKABAR – Lembaga Amil Zakat Infaq dan Sadaqah Muhammadiyah (Lazismu) Kabupaten Garut, Jawa Barat, telah menyalurkan 100 paket sembako untuk anggota Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Kabupaten Garut, Jawa Barat. Senin (29/07/2024). Bantuan ini disambut antusias oleh para penerima.

Ketua PPDI Kabupaten Garut, Ani Trisnawati, menyatakan rasa terima kasihnya kepada Lazismu atas bantuan tersebut. “Alhamdulillah, ini sangat bermanfaat. Kami berharap Lazismu dapat terus mendukung PPDI Kabupaten Garut di masa mendatang,” ujar Ani.

Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial Dinas Sosial Kabupaten Garut, Galih Mawariz, juga mengapresiasi bantuan ini dan berharap kerjasama antara Lazismu dan PPDI dapat terus berlanjut.

Perwakilan Lazismu Kabupaten Garut, Andri Febriana, menjelaskan bahwa bantuan ini merupakan bagian dari program sosial Lazismu yang fokus pada pilar kemanusiaan. Ia berharap program ini menjadi awal dari berbagai kegiatan sosial lainnya yang akan datang.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan anggota PPDI Kabupaten Garut dapat merasakan manfaat nyata dan hubungan antara Lazismu dan PPDI semakin erat dalam upaya sosial kemanusiaan ke depan. (DK/AGS)
Baca Juga :  150 Warga Garut Berangkat Mudik Gratis Berkat Kerjasama Polres dan Pemkab Garut

Berita Terkait

Teni Hilang Terseret Derasnya Sungai Cikahuripan, Garut Dikepung Hujan Deras
Kenaikan Debit Sungai Cimanuk Terpantau, Bendung Copong Tetap Terkendali
Aksi Cepat Pembersihan Sampah di Pantai Sayang Heulang Pasca Libur Lebaran, Pemerintah Tanggapi Keluhan Warganet
Bupati Garut Tinjau Kesiapan Arus Balik, Imbau Pengemudi Utamakan Keselamatan
Tinggi Air Bendung Copong Naik, Warga Diminta Tetap Waspada
Tragedi di Pantai Sayang Heulang: Bocah 11 Tahun Asal Bandung Tewas Terseret Arus
Libur Lebaran, Pantai Selatan Garut Dipadati Wisatawan dari Berbagai Daerah
Fluktuasi Tinggi Muka Air Bendung Copong, Masyarakat Diminta Tetap Waspada
Berita ini 0 kali dibaca