Jabar Raih Posisi Kedua di Hari Ketiga Peparnas XVII Solo 2024

- Jurnalis

Rabu, 9 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Amanda Soemedi Bey Machmudin meninjau _venue_ pertandingan atletik dan menyerahkan medali kepada para juara pada Peparnas 2024 di Stadion Sriwedari, Kota Surakarta, Jawa Tengah, Senin (7/10/2024).(Foto: Yogi Prayoga/Biro Adpim Jabar)

GARUT BERKABAR, KOTA BANDUNG – Pada hari ketiga gelaran Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII Solo-Jawa Tengah 2024, kontingen Jawa Barat berhasil menempati posisi kedua dalam klasemen perolehan medali.

Hingga pukul 18.17 WIB, Selasa (8/10/2024), kontingen Jabar telah mengumpulkan total 119 medali, yang terdiri dari 38 emas, 39 perak, dan 42 perunggu.

 

Beberapa atlet yang sukses menyumbangkan medali emas antara lain Insan Nurhadia (Para Atletik, Lari 100 M, T35-36 Putri), Irfan Septiana (Para Renang, 100 M Gaya Dada Putra), Eneng Paridah (Para Angkat Berat, 41 kg Angkatan Terbaik Putri), Tryagus Arief Rachman (Para Sepeda, Individual Pursuit 3000 M, MC 1-3 Putra), dan Rd Muhammad Fathurahmat (Para Sepeda, Individual Pursuit 4000 M, MB Putra).

Baca Juga :  Aksi Pencurian di SD Kersamenak 3 Gegerkan Warga Tarogong Kidul

Atlet peraih medali perak di antaranya adalah Tri Ratna Ningsih (Para Atletik, Lempar Lembing, F46 – F47 Putri), Irvan Arimansyah (Para Tenpin Bowling, Tunggal TPB1 Putra), Nanang Suardi (Para Renang, 100 M Gaya Dada, S12 Putra), serta Muhammad Rofiq Rahman (Para Renang, 100 M Gaya Dada, S10 Putra).

Baca Juga :  Gebyar Kreativitas: Guru dan Siswa TK Garut Unjuk Prestasi dan Karakter di Panggung Akhir Pekan

Sedangkan perunggu diraih oleh atlet seperti Ata Suharta (Para Atletik, Tolak Peluru, F42 – F63 Putra), Ramadhoni (Para Renang, 400 M Gaya Bebas, S14 Putra), dan Syifa Syabilatunnisa (Para Atletik, Lompat Jauh, T20 Putri).

Pada Peparnas 2024, Jawa Barat menurunkan 16 cabang olahraga dari total 20 cabang yang dipertandingkan. Beberapa cabang dengan jumlah atlet terbanyak antara lain atletik dengan 74 atlet, bulutangkis (25), catur (24), dan renang (37).

Selain itu, Jabar juga berlaga di cabang olahraga seperti anggar, angkat berat, balap sepeda, bowling, goalball, judo, menembak, panahan, taekwondo, tenis, tenis meja, serta voli duduk. (Red).

HUMAS JABAR : Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jabar Ika Mardiah

Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Garut Ramayana Fair Meriah! The Key Band Panaskan Panggung dengan Aksi Enerjik
Sigap Selamatkan Nyawa, Sat Polairud Polres Garut Evakuasi Wisatawan Terseret Arus di Pantai Karangpapak
Sinar Pusaka Putra Rayakan Milad ke-65 Lewat Pasanggiri Pencak Silat, Wujud Nyata Pelestarian Budaya Sunda
Polsek Banyuresmi Gerak Cepat Tangani Dampak Banjir, Bersama Warga Bersihkan Sungai Cibuyutan
“Maroon West Java Festival”: Panggung Kreativitas Pemuda dan Pelestarian Budaya Sunda di Garut
Dapur Rumah Warga di Malangbong Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
DWP Garut Kukuhkan Kepengurusan Baru, Teguhkan Komitmen Wujudkan Organisasi Mandiri dan Inovatif
Respons Cepat Polsek Singajaya Bersama Warga Bersihkan Longsor, Jalur Peundeuy–Toblong Kembali Normal
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 2 November 2025 - 13:15 WIB

Garut Ramayana Fair Meriah! The Key Band Panaskan Panggung dengan Aksi Enerjik

Minggu, 2 November 2025 - 05:34 WIB

Sigap Selamatkan Nyawa, Sat Polairud Polres Garut Evakuasi Wisatawan Terseret Arus di Pantai Karangpapak

Kamis, 30 Oktober 2025 - 22:33 WIB

Sinar Pusaka Putra Rayakan Milad ke-65 Lewat Pasanggiri Pencak Silat, Wujud Nyata Pelestarian Budaya Sunda

Kamis, 30 Oktober 2025 - 22:22 WIB

Polsek Banyuresmi Gerak Cepat Tangani Dampak Banjir, Bersama Warga Bersihkan Sungai Cibuyutan

Kamis, 30 Oktober 2025 - 17:34 WIB

“Maroon West Java Festival”: Panggung Kreativitas Pemuda dan Pelestarian Budaya Sunda di Garut

Berita Terbaru