Hadirnya KA Papandayan Disambut Antusias Masyarakat

GARUT BERKABAR – Perkembangan transportasi kereta api di Indonesia semakin diminati oleh masyarakat. Keandalan dan kenyamanan Kereta Api, terutama yang dikelola oleh PT. Kereta Api Indonesia (KAI), menjadikan pilihan utama bagi banyak orang.Dalam upaya meningkatkan layanan kepada pelanggan, PT. KAI kembali membuka relasi baru, yakni KA Papandayan, yang menghubungkan Stasiun Gambir dan Stasiun Garut.

 

Sejak diresmikan oleh Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Hadi Tjahjanto, Dirut PT. KAI Didiek Hartantyo, dan Gubernur Jawa Barat Bey Triadi Machmudin pada acara Joyride di Halaman Stasiun Garut pada 24 Januari 2024, KA Papandayan berhasil mengangkut 4.063 penumpang dalam seminggu.

 

Manager Humas Daop 2 Bandung, Ayep Hanapi.

 

Manajer Humas Daerah Operasi 2 Bandung, Ayep Hanapi, menyatakan bahwa kehadiran KA ini bertujuan untuk memberikan alternatif perjalanan yang nyaman dan meningkatkan aksesibilitas masyarakat dari Jakarta, Bandung, ke wilayah Garut. Dengan tarif Rp315.000 untuk Kelas Eksekutif dan Rp195.000 untuk Kelas Ekonomi, KA Papandayan menawarkan perjalanan yang nyaman dilengkapi dengan berbagai fasilitas.

 

Pemain sepak bola Legendaris. Zaenal Arif

 

Legenda Persib Bandung, Zaenal Arif, yang mencoba KA Papandayan, mengajak warga Garut untuk mencoba pengalaman perjalanan yang nyaman ini, sementara Suwandhi dari Brokokok (Brompton Komunitas Kota Kembang) merasa antusias karena KA Papandayan memberikan fleksibilitas waktu untuk perjalanan gowesnya ke Garut.

 

Diharapkan, dengan adanya KA Papandayan, pertumbuhan sektor pariwisata, budaya, dan perekonomian di Jawa Barat semakin meningkat. (DK).

Share this content: @GarutBerkabar

Related Posts

Yudha Puja Turmawan: Sosok Wakil Rakyat yang Berkomitmen Membantu Kelompok Lemah

GARUT BERKABAR – DPC PDI Perjuangan, Yudha Puja Turmawan, anggota DPRD Kabupaten Garut dari Fraksi PDI-P, berbincang dengan awak media di Kantornya, usai melaksanakan kegiatan bakti sosial….

Klarifikasi Dugaan Perselingkuhan Ketua DPRD Garut: “Berita Itu Hoaks dan Bentuk Pembunuhan Karakter

GARUT BERKABAR, Tarogong Kidul  – Dalam sebuah konferensi pers yang diadakan pada hari Senin di Kantor Hukum PERADI YOS & REKAN, Kompleks Perumahan Cluster Platinum No. 56,…

Resonansi Pemuda Negarawan: Pemuda Muhammadiyah Garut Gelar Baitul Arqam Dasar

GARUT BERKABAR, Tarogong Kaler – Pimpinan Daerah (PD) Pemuda Muhammadiyah (PM) Garut menyelenggarakan Baitul Arqam Dasar (BAD) Akbar serta Konsolidasi Organisasi Pemuda Muhammadiyah se-Kabupaten Garut. Acara bertajuk…

Yudha Puja Turnawan Tinjau Dampak Gempa Garut, Dorong Pemkab Segera Tetapkan Tanggap Darurat

GARUT BERKABAR – Anggota DPRD Garut dari Fraksi PDI-P, Yudha Puja Turnawan, melakukan kunjungan langsung ke sejumlah lokasi terdampak gempa yang mengguncang wilayah Garut pada Sabtu, (7/12/2024),…

Sedjiwa Fest : Pesta Musik dan Kreativitas yang Mengguncang Garut

GARUT BERKBAR,Tarogong Kidul – SEDJIWA PROJECT, sebuah komunitas kreatif yang inovatif dan produktif, sukses menggelar Sejiwa Fest, sebuah festival musik penuh kolaborasi dan kreativitas. Acara yang digelar…

Alumni SMPN 2 Garut Angkatan 88: Konsisten Gelar Donor Darah Rutin di PMI Kabupaten Garut

GARUT BERKABAR, Tarogong Kidul – Ikatan Alumni SMPN 2 Garut Angkatan 88 kembali menunjukkan komitmennya dalam aksi sosial dengan menggelar kegiatan donor darah di markas PMI Kabupaten…