Garut Siap Jadi Pusat Seni Qasidah Nasional, Bupati Sambut Festival LASQI

- Jurnalis

Selasa, 1 Juli 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Garut, Abdusy Syakur Amin, menerima silaturahmi dari Pengurus DPD Lembaga Seni dan Qasidah Indonesia (LASQI) NJ Kabupaten Garut di Ruang Pamengkang, Kecamatan Garut Kota, Senin (30/6/2025).

GARUT BERKABAR, Garut Kota – Bupati Garut, Abdusy Syakur Amin, menerima kunjungan silaturahmi dari jajaran pengurus DPD Lembaga Seni dan Qasidah Indonesia (LASQI) Nusantara Jaya (NJ) Kabupaten Garut, yang berlangsung di Ruang Pamengkang, Kecamatan Garut Kota, Senin (30/6/2025).

Pertemuan tersebut membahas rencana penyelenggaraan Festival Seni Qasidah tingkat Kabupaten pada Agustus 2025 serta peluang Garut menjadi tuan rumah Festival LASQI tingkat nasional tahun 2026.

Baca Juga :  Penguatan Kolaborasi Penanganan Kekerasan Gender oleh Kemen PPPA dan UNFPA di Garut

Bupati Syakur menyatakan dukungannya terhadap kegiatan yang dinilai mampu memperkuat budaya islami di tengah masyarakat. Ia menilai festival ini sebagai bagian dari penguatan jati diri daerah dan sarana meningkatkan potensi ekonomi berbasis budaya.

“Rasanya tidak berlebihan jika Garut siap menjadi tuan rumah Festival LASQI nasional. Ini akan jadi momen besar yang penuh manfaat,” ujar Syakur.

Ketua DPD LASQI NJ Kabupaten Garut, Iden Sambas, menyambut baik antusiasme dan dukungan dari kepala daerah. Ia menyebut kesiapan Bupati menjadi tuan rumah nasional adalah bentuk kepercayaan terhadap eksistensi LASQI Garut yang telah terbukti berprestasi di tingkat nasional.

Baca Juga :  Pemkab Garut Dukung Haul Akbar dan Harlah Ponpes Fauzan sebagai Ajang Keteladanan Ulama

“Alhamdulillah, Bupati sangat responsif. Ini kehormatan bagi kami dan semangat baru untuk Festival LASQI mendatang,” ucap Iden.

Festival tingkat kabupaten dijadwalkan berlangsung pada 9-10 Agustus 2025, sekaligus akan dilaksanakan pelantikan pengurus DPD LASQI NJ Kabupaten Garut.

Sebagai catatan, LASQI Garut telah menorehkan prestasi gemilang di level nasional. Pada 2022 dan 2023, perwakilan Garut menjadi satu-satunya duta Jawa Barat dan berhasil menyabet juara di berbagai kategori, termasuk dewasa, remaja, dan anak-anak.(red).

Penulis : Admin

Editor : Rizky

Sumber Berita : Diskominfo Kab.Garut

Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bangun Sinergi Kebangsaan, Kapolres Garut Silaturahmi dengan Ulama dan Tokoh Islam
Perkuat Sinergi Penanggulangan Bencana, Kapolres Garut Pimpin Apel Siaga Hidrometeorologi dan Gempa Bumi 2025
Wabup Putri Karlina Apresiasi Dedikasi ASN Garut yang Memasuki Masa Purnabakti
Distan Garut Perkuat Sinergi dan Dorong Efisiensi Lahan Pertanian Melalui Program Optimasi Kluster 4
Sekda Nurdin Yana Terima Anugerah Kawistara 2025, Bukti Komitmen Pemkab Garut Junjung Bahasa Indonesia
Dua Pencuri Rumah Kosong di Haurpanggung Ditangkap, Polisi Ungkap Modus dan Barang Bukti
DWP Garut Kukuhkan Kepengurusan Baru, Teguhkan Komitmen Wujudkan Organisasi Mandiri dan Inovatif
Wabup Putri Karlina Dorong Akses Permodalan Inklusif, Tekankan Kolaborasi untuk Kemandirian UMKM Garut
Berita ini 77 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 4 November 2025 - 14:56 WIB

Bangun Sinergi Kebangsaan, Kapolres Garut Silaturahmi dengan Ulama dan Tokoh Islam

Selasa, 4 November 2025 - 11:39 WIB

Perkuat Sinergi Penanggulangan Bencana, Kapolres Garut Pimpin Apel Siaga Hidrometeorologi dan Gempa Bumi 2025

Selasa, 4 November 2025 - 10:39 WIB

Wabup Putri Karlina Apresiasi Dedikasi ASN Garut yang Memasuki Masa Purnabakti

Sabtu, 1 November 2025 - 08:15 WIB

Distan Garut Perkuat Sinergi dan Dorong Efisiensi Lahan Pertanian Melalui Program Optimasi Kluster 4

Jumat, 31 Oktober 2025 - 07:42 WIB

Sekda Nurdin Yana Terima Anugerah Kawistara 2025, Bukti Komitmen Pemkab Garut Junjung Bahasa Indonesia

Berita Terbaru