Dorong Birokrasi Modern, Bupati Garut Ajak ASN Maksimalkan Penggunaan Aplikasi Srikandi

- Jurnalis

Senin, 20 Oktober 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Garut, Abdusy Syakur Amin, memimpin Apel Gabungan di Lapangan Setda Kabupaten Garut, membahas efektivitas implementasi aplikasi Srikandi sebagai bagian dari percepatan pelayanan publik, Senin (20/10/2025).

GARUT BERKABAR, Tarogong Kidul – Dalam upaya mempercepat pelayanan publik dan mendorong birokrasi yang lebih transparan, Bupati Garut, Abdusy Syakur Amin, memimpin Apel Gabungan di Lapangan Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Garut, Senin (20/10/2025). Dalam amanatnya, Bupati menekankan pentingnya pemanfaatan optimal aplikasi Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi (Srikandi) sebagai bagian dari transformasi digital pemerintahan.

Baca Juga :  Bupati Garut Ajak Warga Jaga Tanah dan Tata Ruang untuk Generasi Mendatang

Bupati Abdusy Syakur menyampaikan bahwa kehadiran aplikasi Srikandi menjadi instrumen penting dalam mempercepat proses administrasi dan pengambilan keputusan.

“Dengan aplikasi Srikandi, saya bisa membaca dan memproses surat dari mana saja secara langsung. Ini membuat aktivitas birokrasi jauh lebih cepat dan efisien,” ujarnya.

Menurutnya, percepatan alur surat menyurat sangat berpengaruh terhadap respons atas berbagai permasalahan yang membutuhkan penanganan segera. Selain itu, fitur transparansi dan pelacakan status baca menjadi nilai tambah dalam memastikan akuntabilitas kinerja ASN.

Baca Juga :  Raih Dua Penghargaan Nasional, Kepala Diskop UKM Garut Dorong Inovasi dan Peningkatan Kualitas UKM

“Ketika surat bisa langsung terbaca oleh beberapa pihak dan dapat dicek statusnya, maka tindak lanjut akan lebih cepat. Ini langkah penting untuk membangun pemerintahan yang responsif,” tambahnya.

Bupati juga mengingatkan seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) agar membiasakan diri menggunakan Srikandi secara konsisten. Ia menegaskan pentingnya menghindari praktik administrasi tidak sehat, termasuk back date atau manipulasi tanggal dokumen.

“Transparansi dan kecepatan adalah kunci. Setiap pekerjaan harus direncanakan dengan matang dan dikerjakan sesuai aturan,” tandasnya.(red)

Penulis : Rizky

Editor : Admin

Sumber Berita : Diskominfo Kab.Garut

Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kemendagri Pilih Garut sebagai Tuan Rumah Nasionalisme Goes to School 2026
Pemkab Garut Perkuat Tata Kelola Penyiaran, LPPL dan Akses Informasi Jadi Sorotan
Musrenbang Kecamatan Jadi Ruang Strategis, Putri Karlina Dorong Penguatan PDRB Garut
Wakil Ketua DPRD Garut H. S. Fahmi Ikuti Forum RKPD 2027, Dorong Perencanaan Pembangunan yang Merata dan Produktif
Pengurus Baru PHRI Garut Resmi Dilantik, Bupati Tekankan Sinergi untuk Perkuat Daya Saing Pariwisata
Bupati Garut Ajak Gerakan Pramuka Perkuat Keterampilan Hidup Pemuda
Perkuat Peran Hotel dan Restoran, Wabup Garut Hadiri Muscab VII PHRI
Peringati 100 Tahun NU, Bupati Garut Dorong Warga Nahdliyin Jadi Penggerak Ekonomi Pertanian
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 16:12 WIB

Kemendagri Pilih Garut sebagai Tuan Rumah Nasionalisme Goes to School 2026

Rabu, 28 Januari 2026 - 08:15 WIB

Pemkab Garut Perkuat Tata Kelola Penyiaran, LPPL dan Akses Informasi Jadi Sorotan

Rabu, 28 Januari 2026 - 06:29 WIB

Musrenbang Kecamatan Jadi Ruang Strategis, Putri Karlina Dorong Penguatan PDRB Garut

Selasa, 27 Januari 2026 - 21:54 WIB

Wakil Ketua DPRD Garut H. S. Fahmi Ikuti Forum RKPD 2027, Dorong Perencanaan Pembangunan yang Merata dan Produktif

Selasa, 27 Januari 2026 - 20:14 WIB

Pengurus Baru PHRI Garut Resmi Dilantik, Bupati Tekankan Sinergi untuk Perkuat Daya Saing Pariwisata

Berita Terbaru