Ditemukan Salah Satu Korban Terseret Ombak di Pantai Karang Papak

- Jurnalis

Sabtu, 13 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GARUT BERKABAR – Tim SAR gabungan bersama Sat Polairud Polres Garut berhasil menemukan salah satu korban wisatawan yang hilang terseret ombak pada Sabtu (13/07/24) pukul 06.30 WIB.

Menurut Kasat Polairud AKP Anang Sonjaya, korban yang ditemukan adalah Farhan (17), yang hilang sejak Kamis (11/07/2024) di Pantai Karang Pakpak, Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut.

Farhan ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di Muara Kancil, Kampung Cikoer, Desa Cikelet, Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut. Setelah diidentifikasi di RSUD Pameungpeuk, keluarga korban memastikan bahwa jenazah tersebut adalah Farhan.

Jenazah Farhan telah diserahkan kepada keluarganya untuk dimakamkan di Kabupaten Bandung.

“Kami masih melanjutkan pencarian terhadap satu korban lagi, yaitu Rizki (18). Mohon doanya agar korban segera ditemukan,” ujar AKP Anang Sonjaya. (Pemred)
Baca Juga :  Mercy Corps Indonesia dan Pemkab Garut Berkolaborasi untuk Pemberdayaan 22 Ribuan UKM
Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Diduga Arus Pendek Listrik, Rumah Warga di Caringin Dilalap Api
Pengurus MUI Garut Periode 2025–2030 Resmi Dikukuhkan, Perkuat Sinergi Ulama dan Pemerintah Daerah
Hari Kedua Pencarian, Polsek Karangpawitan dan Tim SAR Intensifkan Penyisiran Sungai Cimanuk
Polsek Karangpawitan Bersama Tim SAR Sisir Sungai Cimanuk Cari Korban Diduga Hanyut
Wisata Garut Diserbu Pelancong Saat Nataru, Lebih dari 15 Ribu Pengunjung Tercatat di Hari Pertama 2026
Polsek Banjarwangi Lakukan Olah TKP Kebakaran Rumah Panggung di Kadongdong
Prof. Emil Salim Apresiasi Potensi Kreatif Priangan saat Kunjungi Garut
Relawan PMI Garut Sigap Atasi Krisis Air Bersih di Lokasi Bencana Aceh
Berita ini 5 kali dibaca