Bupati Garut Tatap Muka dengan 65 Kades, Tegaskan Komitmen Tata Kelola Desa yang Bersih dan Partisipatif

- Jurnalis

Selasa, 8 Juli 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelaksanaan Rapat Koordinasi tingkat Kecamatan dan Desa di Aula Desa Cidatar, Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut, Selasa (8/7/2025).

GARUT BERKABAR, Cisurupan – Dalam upaya memperkuat sinergi dan pengawasan terhadap penyelenggaraan pemerintahan desa, Bupati Garut, Abdusy Syakur Amin, memimpin langsung Rapat Koordinasi Kecamatan dan Desa yang digelar di Aula Desa Cidatar, Kecamatan Cisurupan, Selasa (8/7/2025).

Rakor ini diikuti oleh para kepala desa dari 65 desa yang tersebar di lima kecamatan, yakni Kecamatan Cilawu, Cisurupan, Bayongbong, Cigedug, dan Sukaresmi. Kegiatan ini menjadi bagian dari kewenangan bupati dalam melakukan pembinaan dan pengawasan terhadap jalannya pemerintahan di tingkat desa.

Baca Juga :  Senam Bersama Warnai Kampanye Anti Kekerasan terhadap Perempuan di Garut

Dalam arahannya, Bupati Syakur menekankan pentingnya transparansi dan perbaikan tata kelola desa, khususnya dalam pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes). Ia mengingatkan para kepala desa untuk tidak menjadikan APBDes sebagai alat kompromi politik atau kepentingan pribadi.

“APBDes itu pintu awal untuk mewujudkan janji politik dan program pembangunan. Jangan sampai dikelola semaunya. Dana yang besar harus digunakan sebaik mungkin, pekerjaan harus bagus, awet, indah, dan mengutamakan partisipasi masyarakat,” tegas Syakur.

Bupati juga menyoroti meningkatnya peran media sosial dalam mengawasi kinerja aparatur desa. Menurutnya, suara-suara publik di platform seperti TikTok, Facebook, dan Instagram menjadi cermin keterbukaan dan harapan masyarakat terhadap transparansi pengelolaan dana desa.

Baca Juga :  Pemkab Garut Dukung Pelatihan Jurnalistik: Bentuk Kepedulian Media Lokal pada Generasi Muda

“Saya sering lihat komentar di media sosial, banyak yang meminta audit desa. Ini menjadi alasan saya harus hadir langsung, karena jika ada persoalan di desa, saya juga ikut bertanggung jawab,” ungkapnya.

Bupati Syakur menegaskan bahwa dirinya dan para kepala desa sama-sama dipilih oleh rakyat dan memiliki misi yang sama, yaitu melayani masyarakat. Ia mengajak seluruh kepala desa untuk meningkatkan kinerja dan membangun kepercayaan publik melalui tata kelola yang akuntabel dan melibatkan warga secara aktif.(red).

Penulis : Rizky

Editor : Admin

Sumber Berita : Diskominfo Kab.Garut

Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kemendagri Pilih Garut sebagai Tuan Rumah Nasionalisme Goes to School 2026
Pemkab Garut Perkuat Tata Kelola Penyiaran, LPPL dan Akses Informasi Jadi Sorotan
Musrenbang Kecamatan Jadi Ruang Strategis, Putri Karlina Dorong Penguatan PDRB Garut
Wakil Ketua DPRD Garut H. S. Fahmi Ikuti Forum RKPD 2027, Dorong Perencanaan Pembangunan yang Merata dan Produktif
Pengurus Baru PHRI Garut Resmi Dilantik, Bupati Tekankan Sinergi untuk Perkuat Daya Saing Pariwisata
Bupati Garut Ajak Gerakan Pramuka Perkuat Keterampilan Hidup Pemuda
Perkuat Peran Hotel dan Restoran, Wabup Garut Hadiri Muscab VII PHRI
Peringati 100 Tahun NU, Bupati Garut Dorong Warga Nahdliyin Jadi Penggerak Ekonomi Pertanian
Berita ini 35 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 16:12 WIB

Kemendagri Pilih Garut sebagai Tuan Rumah Nasionalisme Goes to School 2026

Rabu, 28 Januari 2026 - 08:15 WIB

Pemkab Garut Perkuat Tata Kelola Penyiaran, LPPL dan Akses Informasi Jadi Sorotan

Rabu, 28 Januari 2026 - 06:29 WIB

Musrenbang Kecamatan Jadi Ruang Strategis, Putri Karlina Dorong Penguatan PDRB Garut

Selasa, 27 Januari 2026 - 21:54 WIB

Wakil Ketua DPRD Garut H. S. Fahmi Ikuti Forum RKPD 2027, Dorong Perencanaan Pembangunan yang Merata dan Produktif

Selasa, 27 Januari 2026 - 20:14 WIB

Pengurus Baru PHRI Garut Resmi Dilantik, Bupati Tekankan Sinergi untuk Perkuat Daya Saing Pariwisata

Berita Terbaru