Polsek Kadungora Giat Patroli Gabungan Dalam OPS KRYD Cipta Kondisi Situasi Kamtibmas Malam Minggu

- Jurnalis

Minggu, 21 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Garut Berkabar – Sebelum melaksanakan kegiatan patroli gabungan, berlokasi di Halaman Kantor Kec. Kadungora, Kapolsek Kadungora Kompol Deden Saripin, S.H. bersama anggota gabungan, melaksanakan Apel persiapan Ops KRYD dalam rangka cipta kondisi situasi Kamtibmas malam Minggu di Wilayah Hukum Polres Garut. Sabtu (20/04/2024) pukul 20.00 Wib.

Pelaksana kegiatan tersebut meliputi Kapolsek Kadungora Kompol Deden Saripin, S.H., Panit Lantas Polsek Kadungora Ipda Lukman, S.H., M.H., Kasie Trantib Satpol PP Kec. Kadungora Sdr. Saefulloh, anggota Polsek Kadungora, anggota Koramil Kadungora, anggota Satpol PP Kec. Kadungora dan Ormas Pemuda Pancasila.

Dalam amanatnya, Kapolsek Kadungora menyampaikan, bahwa jangan sampai terpancing dengan isu-isu yang belum jelas sumbernya serta jangan menyebarkan berita berita yang dapat memecah persatuan dan kesatuan warga.

“Setiap ada peluang munculnya gangguan keamanan agar segera melapor pada anggota Bhabinkamtibmas atau langsung ke Polsek Kadungora” kata Deden.

“Selain itu, kita harus terus mengantisipasi terhadap kegiatan balapan liar terkhusus di wilayah Kec. Kadungora Kab. Garut” lanjutnya.

Pada pukul 20.30 Wib, kegiatan dilanjutkan dengan pelaksanaan patroli gabungan dan berhasil mengamankan 12 (dua belas) bungkus minuman jenis tuak yang di dapat dari MK (35) seorang warga Ds. Mekarbakti Kec. Kadungora Kab. Garut.

“Dalam pelaksanaan patroli ini, kami dari Polsek Kadungora juga berhasil mengamankan 3 (tiga) buah kenalpot brong” ungkap Deden.

Dengan adanya kegiatan patroli tersebut, situasi Kamtibmas dapat terjaga dengan baik dan dapat memperlancar serta menyukseskan pekerjaan/kegiatan yang sedang dihadapi.

“Kami berharap, dengan dilakukannya upaya ini bisa membuat masyarakat menjadi lebih merasa aman dan terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif di lingkungan” pungkasnya. (DK)
Baca Juga :  Polsek Tarogong Kaler Polres Garut Identifikasi Korban Jatuh Dari Atap Bangunan

Berita Terkait

Buruh Menggugat: KASBI Desak Pemkab Garut Tuntaskan Hak Eks Karyawan PT Danbi
Cuaca Jawa Barat Hari Ini: Hujan Guyur Sejumlah Wilayah, Waspadai Petir dan Angin Kencang
“Notulensi Jadi Tonggak Perjuangan: Kesepakatan Aliansi Honorer R2-R3 dan BKN Perjelas Jalan Menuju PPPK”
Gempa Berkekuatan M5,0 Guncang Pangandaran, Tidak Timbulkan Ancaman Tsunami
Jam Malam untuk Pelajar: Langkah Jawa Barat Menuju Generasi Berkarakter
Api Lalap Rumah Warga di Pasirwangi, Kerugian Capai Rp6 Juta Tanpa Korban Jiwa
Program BUMDes dan Desa Wisata Hebat Wilayah III Diluncurkan, Garut Dorong Desa Jadi Motor Pembangunan
Klinik Mata Cicendo Garut 2 Resmi Dibuka, Masyarakat Tak Perlu Lagi Jauh ke Bandung
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 11 Juni 2025 - 20:42 WIB

Buruh Menggugat: KASBI Desak Pemkab Garut Tuntaskan Hak Eks Karyawan PT Danbi

Rabu, 11 Juni 2025 - 07:08 WIB

Cuaca Jawa Barat Hari Ini: Hujan Guyur Sejumlah Wilayah, Waspadai Petir dan Angin Kencang

Selasa, 10 Juni 2025 - 23:56 WIB

“Notulensi Jadi Tonggak Perjuangan: Kesepakatan Aliansi Honorer R2-R3 dan BKN Perjelas Jalan Menuju PPPK”

Selasa, 10 Juni 2025 - 08:46 WIB

Gempa Berkekuatan M5,0 Guncang Pangandaran, Tidak Timbulkan Ancaman Tsunami

Senin, 2 Juni 2025 - 16:59 WIB

Jam Malam untuk Pelajar: Langkah Jawa Barat Menuju Generasi Berkarakter

Berita Terbaru