LS Vinus Garut lakukan Survei Pilkada : Paslon 02 Unggul Tipis Atas Paslon 01

- Jurnalis

Senin, 28 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GARUT BERKABAR, Banyuresmi – Dewan Pembina LS Vinus, Rizki Riyanto, memaparkan hasil survei terbaru terkait pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Garut yang dilakukan pada 18-22 Oktober 2024. Survei ini menghadapi beberapa tantangan di lapangan, seperti medan yang sulit dijangkau. Namun, setelah upaya koordinasi yang baik, survei yang melibatkan 1.612 responden berhasil dilaksanakan dengan margin error 2,5%.

Menurut Rizki, metode survei ini mempertimbangkan keseimbangan antara responden laki-laki dan perempuan, meskipun di lapangan tim menghadapi kendala dalam pencarian responden yang sesuai dengan komposisi yang diinginkan. Survei ini memotret elektabilitas pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati, serta menggali perilaku dan pengetahuan masyarakat mengenai Pilkada, termasuk alasan di balik pilihan mereka dan konsistensi terhadap kandidat yang dipilih. Senin,(28/10/2024).

Dari hasil survei LS Vinus, pasangan nomor urut 01, Helmi Budiman dan Yudi Lasminingrat, memperoleh dukungan sebesar 40,63%, sedangkan pasangan nomor urut 02, Abdusy Syakur Amin dan Luthfianisa Putri Karlina, unggul tipis dengan perolehan 49,32%. Rizki Riyanto menekankan bahwa hasil survei ini akan ditindaklanjuti dengan survei tambahan sebelum masa tenang Pilkada, yang dijadwalkan pada November mendatang. (Fik)
Baca Juga :  Padalwil Tarogong Kaler Pimpin Apel Gabungan Malam, OPS Ketupat Lodaya 2024

Berita Terkait

Panen Raya Serentak, Presiden Prabowo dan Gubernur Dedi Mulyadi Tegaskan Komitmen Kedaulatan Pangan
BPKH Fasilitasi 160 Warga Garut Kembali ke Jakarta Lewat Program Balik Kerja 2025
Hujan Deras Picu Longsor di Garut: Jalan Tertutup, Masjid Terancam
Hujan Deras Porak-Porandakan Atap Rumah Warga di Sukagalih
Diterjang Hujan Deras, Rumah Warga Kota Wetan Ambruk
Warga Linggarjati Dilaporkan Hilang, Tim Gabungan Gelar Pencarian di Area Hutan dan Perkampungan
TPT Drainase Ambruk Diterjang Hujan Deras, Tiga Rumah dan Kolam Warga di Pasirwangi Rusak
Teni Hilang Terseret Derasnya Sungai Cikahuripan, Garut Dikepung Hujan Deras
Berita ini 0 kali dibaca