GARUT BERKABAR, Garut Kota – Penjabat (Pj) Bupati Garut, Barnas Adjidin, didampingi Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Garut, melakukan pemantauan langsung terhadap kesiapan keamanan menjelang Ibadah Kebaktian Natal 2024 di sejumlah gereja di Kecamatan Garut Kota, Selasa (24/12/2024).Dalam kunjungannya, Barnas Adjidin menyampaikan ucapan selamat Natal kepada umat Kristiani serta mengungkapkan harapannya agar ibadah dapat berlangsung lancar. Ia juga menegaskan bahwa keamanan ibadah Natal akan terjamin berkat dukungan penuh dari TNI dan Polri.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!“Kami berkomitmen menjaga keamanan selama 24 jam penuh, ini merupakan wujud keseriusan kami dalam mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru,” tegas Barnas.
Di sisi lain, Kapolres Garut, AKBP Mochamad Fajar Gemilang, menyampaikan bahwa pihaknya telah mengerahkan 878 personel Polri, dibantu 200 personel TNI, serta sejumlah petugas dari Dinas Perhubungan dan Satpol PP. Pihaknya juga mendirikan pos-pos pengamanan di beberapa titik strategis, termasuk kawasan wisata.
“Kami juga telah menyiapkan rekayasa lalu lintas, seperti one way, untuk mengantisipasi kemacetan, dengan bantuan pantauan CCTV, drone, dan aplikasi Google Maps,” jelas Kapolres.
Kepala Dishub Garut, Satria Budi, menambahkan bahwa 215 personel Dishub telah dikerahkan untuk mendukung pengamanan, termasuk mengatur lalu lintas di lokasi-lokasi rawan kemacetan. Ia juga menginformasikan pemasangan dua lampu lalu lintas baru di Simpang Ibrahim Adjie dan Simpang Harmoni sebagai upaya meningkatkan kelancaran lalu lintas.
Melalui sinergi antarinstansi, pemerintah daerah berharap perayaan Natal dan Tahun Baru di Kabupaten Garut dapat berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh sukacita.(Taufik).
Share this content: @GarutBerkabar