100 Hari Pertama Kepemimpinan Garut: Dekatkan Layanan Publik, Tingkatkan Literasi Digital

- Jurnalis

Senin, 26 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Bupati Garut, Putri Karlina, memberikan sambutan dalam Apel Gabungan ASN di Lapangan Setda Garut, Senin (26/05/2025).

GARUT BERKABAR, Tarogong Kidul – Pemerintah Kabupaten Garut menandai pencapaian 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Garut dengan fokus besar pada peningkatan pelayanan publik dan adaptasi terhadap perkembangan era digital. Hal ini disampaikan Wakil Bupati Garut, Putri Karlina, dalam Apel Gabungan ASN di Lapangan Sekretariat Daerah Garut, Senin (26/05/2025).

Dalam sambutannya, Putri Karlina menyoroti keberhasilan program Roadshow Pelayanan Publik yang digagas langsung oleh pimpinan daerah sebagai upaya mendekatkan layanan kepada masyarakat dan menjawab permasalahan krusial, terutama dalam hal pengurusan administrasi kependudukan.

“Program ini hadir untuk memangkas jarak antara pelayanan pemerintah dan kebutuhan warga, terutama dalam hal administrasi kependudukan yang kerap dikeluhkan,” ujarnya.

Baca Juga :  Bupati Syakur Dorong Siswa Ma’arif NU Tunjukkan Prestasi sebagai Bukti Kualitas Sekolah Swasta

Selama 100 hari pertama, capaian roadshow meliputi:

9.423 layanan administrasi kependudukan

6.580 pencetakan ulang KTP

781 perekaman KTP

1.266 pengurusan akta kelahiran, kematian, dan KK

Sektor kesehatan dan ekonomi rakyat juga turut disentuh dalam program ini:

5.356 pemeriksaan kesehatan gratis

2.473 ibu hamil terdaftar dalam program BPJS kehamilan

3.142 aplikasi baru untuk BPJS Ketenagakerjaan dan Kesehatan

368 pelaku UMKM terlibat aktif

183 pemeriksaan hewan ternak

Rp 58,6 juta transaksi dari pasar tani, pasar murah Ketahanan Pangan, dan Indag

9 laporan masyarakat ditindaklanjuti melalui SP4N Lapor

Baca Juga :  Pemkab Garut Perkuat Sinergi Pendidikan, Gandeng UIN Bandung dan Siapkan 1000 Beasiswa untuk Putra Daerah

Putri menyampaikan apresiasi kepada seluruh perangkat daerah yang telah berkontribusi dalam keberhasilan program ini. Ia berharap, jika terbukti efektif, program roadshow ini dapat berlanjut secara berkala.

Dalam kesempatan yang sama, Putri juga mengingatkan tentang pentingnya kehati-hatian dalam penggunaan media sosial di tengah disrupsi teknologi digital yang kian masif. Ia mengimbau seluruh elemen masyarakat untuk bijak bermedia sosial dan tidak menyebarkan informasi yang belum terverifikasi.

Menutup sambutannya, Putri membagikan pesan motivasi yang menginspirasi, “Tetap menyala walau apinya kecil sekali, tetap berdiri kokoh walau badainya besar sekali, sebab yang benar-benar kuat bukan yang tidak pernah goyah melainkan yang terus bertahan meski hampir padam.”(Red).

Penulis : Admin

Editor : Rizkq

Sumber Berita : Diskominfo Kab. Garut

Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Usung Program Sosial “Taman Pendidikan”, Pelajar SMPN 1 Garut Tembus Final Nasional Duta Siswa Indonesia 2026
Aset Lama Disulap Jadi Destinasi Edukasi, Wabup Garut Luncurkan Eduwisata Perikanan
Layanan Pajak Kian Mudah, Samsat Drive Thru Garut Resmi Beroperasi
Hj. Mila Meliana Hadiri Upacara HGN dan HUT PGRI ke-80, Tegaskan Pentingnya Peran Guru sebagai Pilar Kemajuan Daerah
Bupati Syakur Resmikan Muscab XV Pramuka Garut, Tegaskan Pentingnya Pembinaan Karakter Generasi Muda
Bupati Garut Tegaskan Penguatan Mutu Pendidikan Dasar dalam Pembinaan 141 Kepsek SD
Atap SDN 1 Najaten Roboh Akibat Cuaca Ekstrem, Polsek Cibalong Lakukan Pemeriksaan Lokasi
Pemkab Garut Tegaskan Peran Strategis Tenaga Kesehatan Muda dalam Membangun Daerah
Berita ini 23 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 6 Januari 2026 - 08:28 WIB

Usung Program Sosial “Taman Pendidikan”, Pelajar SMPN 1 Garut Tembus Final Nasional Duta Siswa Indonesia 2026

Selasa, 16 Desember 2025 - 17:23 WIB

Aset Lama Disulap Jadi Destinasi Edukasi, Wabup Garut Luncurkan Eduwisata Perikanan

Kamis, 27 November 2025 - 16:49 WIB

Layanan Pajak Kian Mudah, Samsat Drive Thru Garut Resmi Beroperasi

Selasa, 25 November 2025 - 13:55 WIB

Hj. Mila Meliana Hadiri Upacara HGN dan HUT PGRI ke-80, Tegaskan Pentingnya Peran Guru sebagai Pilar Kemajuan Daerah

Minggu, 16 November 2025 - 16:57 WIB

Bupati Syakur Resmikan Muscab XV Pramuka Garut, Tegaskan Pentingnya Pembinaan Karakter Generasi Muda

Berita Terbaru