Pemkab Garut Fokus Tingkatkan Pelayanan Publik: Kunjungan Inspektur Wilayah 1 Kemendagri RI

- Jurnalis

Sabtu, 4 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penerimaan kunjungan Inspektur Wilayah 1 Kemendagri RI, Brigjen. Pol. Rustam Mansur, dan Inspektur Khusus Kemendagri RI, Kusna Heriman, beserta jajaran di Ruang Rapat Setda Kabupaten Garut, Jumat (3/1/2025).

GARUT BERKABAR, Tarogong Kidul – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut menerima kunjungan dari Inspektur Wilayah 1 Inspektorat Jenderal Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Republik Indonesia, Brigjen. Pol. Rustam Mansur, bersama Inspektur Khusus Kemendagri RI, Kusna Heriman, dan jajaran, Jumat (3/1/2025). Pertemuan ini berlangsung di Ruang Rapat Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Garut, Jalan Pembangunan, Kecamatan Tarogong Kidul.Hadir pula seluruh Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) serta camat se-Kabupaten Garut. Agenda utama kunjungan tersebut adalah membahas strategi peningkatan pelayanan publik di daerah.Penjabat (Pj) Bupati Garut, Barnas Adjidin, menegaskan komitmen Pemkab Garut untuk terus bekerja sama dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) guna menjaga stabilitas daerah. Ia menekankan pentingnya profesionalisme dalam pelayanan publik, baik secara langsung kepada masyarakat maupun dalam menetapkan kebijakan.

Baca Juga :  Reses DPRD Garut Jadi Momentum Pemulihan Pascabanjir dan Layanan Publik Terpadu

“Pelayanan publik harus profesional, tepat, cepat, dan tuntas. Ini termasuk kemudahan pelayanan perizinan untuk para investor agar mereka tidak mengalami hambatan,” ujar Barnas.

Baca Juga :  Cegah Gagal Panen, Dinas Pertanian Garut Galakkan Aksi Massal Basmi Hama Tikus

Brigjen. Pol. Rustam Mansur menyampaikan bahwa pihaknya diminta Sekjen Kemendagri untuk melakukan evaluasi pelayanan publik di berbagai wilayah. Ia menyoroti aspek keterbukaan, transparansi, dan kemudahan sebagai prioritas utama dalam peningkatan pelayanan dan perizinan.

“Pelayanan publik dan perizinan ini harus menjadi salah satu strategi peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD),” katanya.Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Garut, Nurdin Yana, menambahkan bahwa Pemkab Garut telah meraih 132 penghargaan selama 2024, dengan 20 di antaranya berprestasi di tingkat nasional. Namun, ia menekankan bahwa prioritas utama tetap pada peningkatan kenyamanan dan kepuasan masyarakat.

“Tim kami adalah tim layanan. Kami ingin masyarakat merasa nyaman dengan pelayanan yang kami berikan,” tutupnya.(Red).

Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dorong Kualitas Pelayanan Publik, Sekjen Ombudsman RI Apresiasi Inovasi MPP Garut
Bupati Garut Kukuhkan 6.596 Pegawai P3K Paruh Waktu: Langkah Strategis Tuntaskan Masalah Tenaga Honorer
Pemkab Garut dan Telkom University Jalin Kolaborasi Strategis Dorong Pengembangan Potensi Ekonomi dan Budaya Daerah
Perkuat Sinergi Penanggulangan Bencana, Kapolres Garut Pimpin Apel Siaga Hidrometeorologi dan Gempa Bumi 2025
Wabup Putri Karlina Apresiasi Dedikasi ASN Garut yang Memasuki Masa Purnabakti
Distan Garut Perkuat Sinergi dan Dorong Efisiensi Lahan Pertanian Melalui Program Optimasi Kluster 4
Sekda Nurdin Yana Terima Anugerah Kawistara 2025, Bukti Komitmen Pemkab Garut Junjung Bahasa Indonesia
Dua Pencuri Rumah Kosong di Haurpanggung Ditangkap, Polisi Ungkap Modus dan Barang Bukti
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 8 November 2025 - 05:49 WIB

Dorong Kualitas Pelayanan Publik, Sekjen Ombudsman RI Apresiasi Inovasi MPP Garut

Jumat, 7 November 2025 - 15:15 WIB

Bupati Garut Kukuhkan 6.596 Pegawai P3K Paruh Waktu: Langkah Strategis Tuntaskan Masalah Tenaga Honorer

Kamis, 6 November 2025 - 18:12 WIB

Pemkab Garut dan Telkom University Jalin Kolaborasi Strategis Dorong Pengembangan Potensi Ekonomi dan Budaya Daerah

Selasa, 4 November 2025 - 11:39 WIB

Perkuat Sinergi Penanggulangan Bencana, Kapolres Garut Pimpin Apel Siaga Hidrometeorologi dan Gempa Bumi 2025

Selasa, 4 November 2025 - 10:39 WIB

Wabup Putri Karlina Apresiasi Dedikasi ASN Garut yang Memasuki Masa Purnabakti

Berita Terbaru