Hal ini disampaikan dalam sebuah pertemuan di Garut yang dihadiri komunitas serta tokoh masyarakat. “Kami memilih untuk tidak terlibat dalam politik praktis. Setiap anggota berhak menentukan pilihan masing-masing,” ujar Asep, Kamis (31/10/2024).
Lebih lanjut, Asep menjelaskan bahwa fokus utama Paguyuban Asep Dunia adalah kegiatan sosial dan budaya untuk mempererat persaudaraan antar anggota. “Kami ingin tetap menjaga solidaritas organisasi dan tidak terlibat dalam dukungan politik,” tambahnya.
Keputusan ini mendapat apresiasi dari masyarakat Garut yang memandangnya sebagai langkah bijak untuk menjaga keutuhan organisasi. (Vik)
Medsos