LSM Dorong Transparansi dalam Pengelolaan PDAM Tirta Intan Garut

- Jurnalis

Senin, 28 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GARUT BERKABAR, Garut Kota – Beberapa Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) melakukan audiensi dengan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Garut, membahas berbagai isu penting terkait pelayanan serta pengelolaan air bersih di wilayah tersebut. Dalam pertemuan ini, Direktur PDAM Garut, Aja Rowikarim, memaparkan sejumlah program dan tantangan yang dihadapi oleh PDAM.

Aja Rowikarim menyampaikan komitmen PDAM Garut dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. “Kami terus berupaya mengatasi kendala, seperti kebocoran pipa dan distribusi air yang tidak merata, serta memperbaiki infrastruktur agar akses air bersih tersedia untuk semua warga,” ujarnya, Senin (28/10/2024).

Pada kesempatan tersebut, perwakilan LSM mengemukakan berbagai masukan untuk meningkatkan transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan PDAM. Mereka juga mendorong PDAM agar lebih melibatkan masyarakat dalam pengambilan keputusan terkait pelayanan air bersih.

Menanggapi hal ini, Aja menyambut baik masukan dari LSM, dan menekankan pentingnya kolaborasi antara PDAM dan masyarakat. “Kami akan mempertimbangkan semua masukan dan berupaya meningkatkan komunikasi serta keterlibatan masyarakat dalam pengelolaan air bersih,” tambahnya.

Audiensi ini diharapkan menjadi langkah awal membangun sinergi antara PDAM Garut dan LSM demi pelayanan air bersih yang lebih baik untuk masyarakat Garut. (Fik)
Baca Juga :  Tiang Listrik Roboh di Depan Kantor Satpol PP Picu Kepanikan, Petugas Sigap Amankan Situasi

Berita Terkait

Dorong Akses Layanan Paspor, Kemen Imipas Siapkan ULP Baru di Garut
Pemkab Garut Sigap Bantu Warga Terdampak Bencana, Ibu Omah Terima Bantuan dari Sekda
Dorong Pembinaan Atletik Usia Dini, Bupati Garut Resmi Buka Velocity Athletics Championship
Garut Dorong Desa Mandiri Lewat Peluncuran Program Inovatif BUMDes dan Wisata 2025
Garut Jadi Lumbung Jagung Jabar, Gubernur Dedi Mulyadi Dorong Pertanian Terintegrasi
Gubernur Jabar Tegaskan Sanksi Tegas bagi Pelaku Pelecehan Seksual, Korban Dapat Bantuan Lengkap
Pemkab Garut Percepat Rakor Perlindungan Perempuan dan Anak Usai Muncul Kasus Baru
MHU Resmi Hadir di Garut, Staf Ahli Bupati Dorong Peningkatan Spiritual Warga
Berita ini 0 kali dibaca