Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek menyampaikan arahan mengenai pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), terutama terkait penggunaan knalpot brong dan peredaran minuman keras (miras). IPDA Indra menegaskan bahwa Polsek Caringin siap menindak pelanggaran-pelanggaran ini melalui patroli rutin dan razia setiap malam minggu.
IPDA Indra juga membuka kesempatan bagi masyarakat untuk melaporkan segala bentuk kekerasan, termasuk kekerasan terhadap anak, guna menjaga kondusivitas wilayah.
Seorang perwakilan Pemuda Karang Taruna, Bapak Very, mengungkapkan keresahannya terkait meningkatnya penggunaan knalpot brong di wilayah tersebut. Menjawab hal ini, Kapolsek menekankan komitmen untuk terus meningkatkan patroli dan mengajak masyarakat aktif melapor.
Kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan Polsek dengan masyarakat serta memastikan wilayah tetap aman dan tertib. (Red)
Medsos