Kades Pasanggrahan Klarifikasi Isu Warga Miskin : “Kami Selalu Berupaya Mendatang dan Membantu Warga”

- Jurnalis

Selasa, 5 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GARUT BERKABAR, Sukawening – Menanggapi pemberitaan mengenai kondisi Bah Maman, warga Kampung Sindanghayu, Kepala Desa Pesanggrahan, Kecamatan Sukawening, Kabupaten Garut, Rosidin, memberikan klarifikasi. Ia memastikan bahwa pemerintah desa selalu berupaya mendata dan menyalurkan bantuan kepada warga yang membutuhkan.

“Kami tidak pernah menutup mata terhadap kondisi warga kami. Setiap ada bantuan dari pemerintah, kami selalu berusaha mendistribusikan secara merata sesuai dengan data yang kami miliki termasuk dalam Bantuan Tunai Langsung (BLT) dari Dana Desa. Bah Maman juga mendapat bantuan tersebut selama dua kali berturut-turut,” tegas Rosidin, Selasa (05/11/2024).

Rosidin juga menjelaskan bahwa ada kemungkinan Bah Maman belum terdaftar dalam program bantuan tertentu karena kendala pendataan atau belum memenuhi syarat administrasi. “Kami akan segera menindaklanjuti laporan ini dan melakukan verifikasi ulang agar Bah Maman bisa mendapatkan bantuan yang layak,” tambahnya.

Selain itu, Rosidin mengajak masyarakat untuk lebih proaktif melaporkan kondisi warga yang memerlukan bantuan. “Kami sangat terbuka terhadap laporan dari masyarakat. Jika ada yang merasa belum mendapat perhatian, kami mohon segera melapor ke perangkat desa agar dapat kami tindak lanjuti,” katanya.

Ketua RW 08, Ustad Herdiansyah, juga memberikan keterangan terkait kondisi Bah Maman. “Bah Maman masih memiliki sawah, meski tidak luas. Kondisinya tidak memprihatinkan seperti yang diberitakan,” ujarnya. Herdiansyah menegaskan komitmen pengurus kampung untuk terus meningkatkan kesejahteraan warga dan memastikan tidak ada yang terabaikan.

Dengan klarifikasi ini, diharapkan masyarakat tidak salah paham mengenai upaya pemerintah desa dalam membantu warganya yang membutuhkan. (T.Wirama)
Baca Juga :  Garut Menjadi Tuan Rumah Kontes Ternak Jabar 2025 Usai Sabet Gelas Juara Umum 2024

Berita Terkait

Getaran Terasa di Sejumlah Wilayah, Gempa M4,4 Guncang Pangandaran dari Laut
“Dia Hanya Ingin Makan Gratis” Tangis Ibu Penjual Gorengan Usai Putrinya Tewas dalam Kerumunan Pesta Rakyat
Duka di Tengah Pesta: Tiga Tewas dalam Tragedi Kerumunan di Pendopo Garut
Garut dalam Genggaman : Pemkab Luncurkan Super App untuk Layanan Publik Terpadu
Revitalisasi Situ Bagendit, KDM Ajak Warga Garut Rawat Warisan Alam Bersama
KASAD Tinjau Situ Bagendit, Garut Siap Tancap Gas Bersihkan Danau dari Gulma
Ketua MPR dan Menteri Agama Saksikan Pernikahan Putra Gubernur Jabar di Garut
Bupati Garut Paparkan Tantangan Pendidikan di Hadapan Wamendikdasmen, Dorong Akselerasi Perubahan
Berita ini 12 kali dibaca