Sekda Garut : Program EKI Percepatan Inklusi Keuangan di Desa Wisata Sindangkasih

- Jurnalis

Selasa, 6 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GARUT BERKABAR, Cilawu – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Garut, Nurdin Yana, memberikan dukungan penuh terhadap Program Ekosistem Keuangan Inklusif (EKI) di Desa Wisata Sindangkasih. Program ini diharapkan dapat meningkatkan inklusi keuangan masyarakat.

Dalam sambutannya pada acara peluncuran EKI dan Pelatihan UMKM di Desa Sukamaju, Kecamatan Cilawu, Senin (05/08/2024), Nurdin menekankan pentingnya kesejahteraan masyarakat dan berterima kasih kepada Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang telah menggagas program tersebut.

Nurdin berharap masyarakat serius mengikuti pelatihan dan pendampingan dari OJK Tasikmalaya, mengingat pesatnya perkembangan teknologi yang menuntut masyarakat untuk tidak hanya mengandalkan metode konvensional. Ia juga menyoroti pentingnya hubungan baik antara masyarakat dan lembaga keuangan untuk meningkatkan kepercayaan dan mendapatkan dukungan perbankan.

Kepala Bagian Pusat Edukasi dan Perlindungan Konsumen (PEPK) OJK Tasikmalaya, Dendy Juandi, menjelaskan bahwa program EKI melibatkan berbagai pihak, termasuk perbankan dan NGO seperti Mercy Corps Indonesia, dengan tujuan meningkatkan inklusi keuangan secara menyeluruh.

Dendy menambahkan bahwa program ini akan berlanjut hingga akhir tahun 2024 dan diharapkan dapat diterapkan di desa-desa lain. Selama pendampingan, tim EKI akan menghadirkan narasumber terkait pemasaran dan berbagai kebutuhan lainnya, termasuk pelatihan pemasaran online. (DK)
Baca Juga :  Garut Raih 12 Penghargaan di Anugerah Raksa Prasada 2024

Berita Terkait

Dorong Akses Layanan Paspor, Kemen Imipas Siapkan ULP Baru di Garut
Pemkab Garut Sigap Bantu Warga Terdampak Bencana, Ibu Omah Terima Bantuan dari Sekda
Dorong Pembinaan Atletik Usia Dini, Bupati Garut Resmi Buka Velocity Athletics Championship
Garut Dorong Desa Mandiri Lewat Peluncuran Program Inovatif BUMDes dan Wisata 2025
Garut Jadi Lumbung Jagung Jabar, Gubernur Dedi Mulyadi Dorong Pertanian Terintegrasi
Pemkab Garut Percepat Rakor Perlindungan Perempuan dan Anak Usai Muncul Kasus Baru
MHU Resmi Hadir di Garut, Staf Ahli Bupati Dorong Peningkatan Spiritual Warga
Sidang Isbat Nikah Masal 2025, Wabup Garut Tekankan Pentingnya Legalitas Pernikahan
Berita ini 0 kali dibaca