Pj Bupati Garut Pimpin Apel KRYD, Tegaskan Pentingnya Penertiban Miras

- Jurnalis

Minggu, 16 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj. Bupati Garut, Barnas Adjidin, memimpin Apel KRYD Cipta Kondusif di Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Sabtu malam (15/6/2024).

GARUT BERKABAR, Garut Kota – Penjabat (Pj) Bupati Garut, Barnas Adjidin, memimpin Apel Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) Cipta Kondusif di Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, pada Sabtu malam (15/6/2024).

Dalam pidatonya, Barnas mengapresiasi kondisi Kabupaten Garut yang terbilang aman dan terkendali, namun ia juga menyoroti potensi kerawanan yang masih perlu diwaspadai, terutama peredaran minuman keras (miras) yang masih ada di beberapa daerah.

Barnas menegaskan pentingnya penertiban miras demi menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Garut.

“Saya berterima kasih atas upaya berkelanjutan dalam pengawasan dan penertiban barang-barang terlarang ini,” kata Barnas.

Barnas juga mengingatkan adanya titik-titik rawan baik di perkotaan maupun di kecamatan-kecamatan yang jauh dari pusat kota.

Baca Juga :  Garut Tembus 5 Besar MTQH Jabar, Torehkan Prestasi di 4 Kategori Juara Satu

Ia meminta pihak kepolisian dan tim terkait untuk terus berkoordinasi menjaga keamanan, kenyamanan, dan ketertiban masyarakat Kabupaten Garut.

Menjelang Iduladha, Barnas mengingatkan akan meningkatnya jumlah pendatang dari luar kota, yang membuat tugas tim KRYD semakin berat, terutama dalam menjaga aturan Garut Zero Alkohol.

“Pendatang dari luar kota juga mencari minuman terlarang tersebut, jadi kita harus terus menjaga stabilitas, kesehatan, dan kekompakan,” tambahnya.

Wakil Kepala Kepolisian Resor (Wakapolres) Garut, Kompol Dhoni Erwanto, menyatakan bahwa salah satu tujuan KRYD malam itu adalah menyekat masyarakat yang ingin masuk ke wilayah perkotaan.

Ia mencatat adanya kepadatan lalu lintas di beberapa wilayah Kabupaten Garut sejak Sabtu siang hingga sore.

Baca Juga :  Garut Terima 14 Sertifikat KIK Yasona Laoly Dianugerahkan Gelar Kehormatan

Dhoni juga memerintahkan tim gabungan KRYD untuk fokus pada antisipasi peredaran miras sesuai instruksi Pj Bupati Garut, serta mengamankan kendaraan yang tidak sesuai standar.

Dalam kegiatan Jum’at Curhat di Kecamatan Garut Kota sebelumnya, masyarakat meminta penertiban terhadap wanita hiburan malam dan waria yang ada di sekitar Bunderan Guntur hingga Garut Plaza.

“Kami diminta untuk melakukan penertiban. Jadi, silakan rekan-rekan melaksanakan penertiban dengan bantuan Satpol PP atau pihak terkait lainnya, sesuai permintaan warga masyarakat,” ujar Dhoni.

Pada malam Minggu (16/6/2024), kegiatan dilanjutkan dengan patroli untuk pemantauan malam takbiran menjelang perayaan Iduladha 1445 Hijriah di wilayah perkotaan.(DK).

Follow WhatsApp Channel garutberkabar.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bupati Garut Tinjau Lokasi Kebakaran, Dorong Penguatan Informasi Layanan Darurat
Truk Box Oleng Hantam Tembok Jembatan di Jalan Sudirman, Polisi Bergerak Cepat Amankan Lokasi
Api Landa Toko Gorengan di Jalan Ahmad Yani Garut, Petugas Kerahkan Lima Unit Damkar
Bupati Garut Tegaskan Peran Diskominfo sebagai Garda Terdepan Informasi Publik
Wakil Bupati Garut Tekankan Transformasi Layanan dan Kinerja Usaha Perumda Tirta Intan
Pemkab Garut Perkuat Legalitas Aset, Bupati Syakur Terima 401 Sertipikat Hak Pakai dari ATR/BPN
Pelantikan DPD KNPI Garut 2026–2029, Bupati Dorong Pemuda Kembali ke Desa dan Perkuat Ketahanan Pangan
Revitalisasi 156 Sekolah di Garut Diresmikan, Mendikdasmen Kucurkan Rp133 Miliar
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 15:32 WIB

Bupati Garut Tinjau Lokasi Kebakaran, Dorong Penguatan Informasi Layanan Darurat

Rabu, 14 Januari 2026 - 12:20 WIB

Truk Box Oleng Hantam Tembok Jembatan di Jalan Sudirman, Polisi Bergerak Cepat Amankan Lokasi

Rabu, 14 Januari 2026 - 09:41 WIB

Api Landa Toko Gorengan di Jalan Ahmad Yani Garut, Petugas Kerahkan Lima Unit Damkar

Rabu, 14 Januari 2026 - 06:51 WIB

Bupati Garut Tegaskan Peran Diskominfo sebagai Garda Terdepan Informasi Publik

Selasa, 13 Januari 2026 - 06:59 WIB

Wakil Bupati Garut Tekankan Transformasi Layanan dan Kinerja Usaha Perumda Tirta Intan

Berita Terbaru