Jelang Pilkada Serentak 2024 : Warga Garut Ungkapkan Harapan untuk Pemimpin Baru

- Jurnalis

Senin, 5 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Oplus_131072

Oplus_131072

GARUT BERKABAR, Tarogong Kidul – Pemilihan kepala daerah di Kabupaten Garut tinggal menghitung bulan. Masyarakat yang memiliki hak pilih akan segera menentukan pilihannya. Antusiasme dan harapan tinggi terhadap pemimpin baru dirasakan oleh berbagai kalangan masyarakat, terutama mereka yang sudah berkeluarga.

Juju Juariah, seorang ibu rumah tangga dari desa Cibunar, berharap harga kebutuhan pokok stabil dan lebih banyak lapangan kerja tersedia. “Kami butuh harga sembako yang stabil dan lapangan kerja lebih banyak,” ujarnya. Senin,(05/08/2024).

Senada dengan Juju, Mamad, seorang tukang rongsok dari Kelurahan Sukagalih, berharap pemimpin baru dapat menciptakan kebijakan yang pro-rakyat kecil, seperti pendidikan gratis, harga sembako dan BBM murah, serta peluang kerja yang mudah diakses. “Pemimpin harus bisa membuat rakyat sejahtera,” katanya.

Maman juga menginginkan pemimpin yang menepati janji kampanye, adil, amanah, dan mampu memudahkan rakyat. “Bupati terpilih harus menepati janji dan bekerja sungguh-sungguh untuk rakyat,” harapnya.

Cahya, seorang pekerja swasta dan ibu rumah tangga dari desa Cimanganten, berharap pemimpin baru dapat memberikan manfaat bagi semua kalangan tanpa memandang status. “Pemimpin harus bisa mengayomi semua kalangan,” ungkapnya.

Berbeda dengan Rini, seorang janda muda dari desa Tarogong, ia berharap pemimpin atau Bupati baru bisa membawa Garut bersaing dengan kabupaten lain di Jawa Barat. “Garut harus mampu bersaing dengan kabupaten lain di Jawa Barat,” tutupnya. (Pemred)
Baca Juga :  Proses Rekapitulasi Suara Pemilu 2024 di Garut Berjalan Lancar, Evaluasi Terus Dilakukan

Berita Terkait

Mekanisme Baru Penyaluran Tunjangan Guru, Sekda Jabar: Langkah Positif untuk Efisiensi Birokrasi
Operasi Modifikasi Cuaca Berhasil Kurangi Dampak Hujan Ekstrem
Gubernur Dedi Mulyadi Resmikan Kepengurusan TP PKK Jabar, Fokus pada Pendidikan dan Kesehatan
Media Gathering Ngabuburit: Bawaslu Garut Evaluasi Pengawasan Pemilu 2024
FAGAR Dorong Kejelasan Status R2 dan R3 dalam Rakor 2025
KONI Kabupaten Garut Fokus Konsolidasi dan Prestasi Jelang Porprov 2026
Perbaikan Jalan di Kampung Sukagalih Diharapkan Tingkatkan Kenyamanan dan Keamanan Warga
Pemkab Garut Galakkan Gerakan Bersama untuk Mitigasi Bencana Hidrometeorologi
Berita ini 0 kali dibaca