Generasi Muda Garut Didorong Berprestasi Positif Lewat Turnamen Mobile Legend oleh H.Riki Megawan,SE

- Jurnalis

Sabtu, 9 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GARUT BERKABAR, Garut Kota – H. Riki Megawan, SE, dari Paguyuban Muara Sanding Bersatu, mengajak generasi muda Garut mengisi waktu dengan kegiatan produktif melalui turnamen Mobile Legends yang baru saja diadakan. Menurut Riki, potensi besar pemuda sering kali tersia-sia dalam aktivitas negatif seperti balapan liar dan pesta miras, yang dapat diatasi dengan cara kreatif.

“Dengan turnamen Mobile Legends ini, kami ingin menyediakan ruang bagi mereka untuk menyalurkan energi dan bakat ke arah yang positif,” ujar Riki pada Sabtu (09/11/2024).

Turnamen ini diikuti oleh 32 peserta sebagai uji coba untuk melihat antusiasme remaja terhadap e-sport. Jika minat terus bertambah, Riki berencana mengembangkan program ini dengan aktivitas sosial dan pembangunan komunitas.

Riki menegaskan bahwa turnamen ini gratis dan dibiayai secara mandiri, tanpa sponsor dari pihak luar. Selain hiburan, acara ini juga bertujuan mengedukasi kaum muda akan pentingnya demokrasi menjelang Pilkada.

“Kami ingin membentuk kesadaran politik yang sehat, menghindari politik uang, dan mendorong pemilih agar berintegritas demi masa depan demokrasi Garut,” tambahnya.

Melalui edukasi politik dan kompetisi positif, Riki berharap dapat mendorong generasi muda Garut menjadi calon pemimpin masa depan yang berintegritas dan peduli pada kesejahteraan masyarakat. (DK)
Baca Juga :  Pengajian Rutin Bulanan di Aula Desa Sukabakti,Dihadiri Camat Tarogong Kidul : Ini Kata Kades Sukabakti Wawan Gunawan

Berita Terkait

Garut Jadi Lumbung Jagung Jabar, Gubernur Dedi Mulyadi Dorong Pertanian Terintegrasi
Gubernur Jabar Tegaskan Sanksi Tegas bagi Pelaku Pelecehan Seksual, Korban Dapat Bantuan Lengkap
MHU Resmi Hadir di Garut, Staf Ahli Bupati Dorong Peningkatan Spiritual Warga
Leuwigoong Tunjukkan Dominasinya di MTQH Garut 2025, Wabup Soroti Nilai Persatuan dan Pemberdayaan UMKM
Bale Pakuan Jadi Pusat Pelayanan dan Budaya: Ribuan Warga Antusias Hadiri “Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”
ITG Festival 2025, Bukti Garut Siap Melangkah ke Panggung Global
Pemkab Garut Siap Sambut Jalur KA Baru ke Jateng dan Jatim, Ini Langkah Konkret Dishub
MTQH Ke-45 Resmi Dibuka, Bupati Garut Ajak Jadikan Al-Quran Sebagai Pedoman Hidup
Berita ini 1 kali dibaca