Ratusan siswa TK se-Kabupaten Garut tampak antusias mengikuti lomba mewarnai dalam rangkaian Gebyar Prestasi Guru dan Siswa TK yang diselenggarakan IGTKI PGRI Kabupaten Garut di Amphitheater Ciplaz Garut, Sabtu (26/4/2025).
GARUT BERKABAR, Garut Kota – Suasana riang memenuhi Amphitheater Ciplaz Garut pada Sabtu (26/4/2025) ketika ratusan anak-anak TK dan para guru berbaur dalam semangat kebersamaan. Ikatan Guru Taman Kanak-kanak Indonesia (IGTKI) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Garut menggelar Gebyar Prestasi Guru dan Siswa TK, sebuah ajang yang bukan hanya sekadar perlombaan, tetapi juga sarana mempererat hubungan antara guru, murid, dan orang tua.
Kegiatan ini dibuka resmi oleh Kepala Bidang Pendidikan Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat Dinas Pendidikan Kabupaten Garut, Entib Satibi, yang menyampaikan apresiasi besarnya atas upaya ini. Menurutnya, acara ini bukan hanya ajang kompetisi, melainkan juga upaya membentuk karakter dan meningkatkan profesionalitas guru dalam mendidik anak-anak.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Bagaimana mengajar dan membimbing anak dengan cara yang baik dan menyenangkan, itu yang ingin kami kuatkan,” ujar Entib.
Ia menambahkan, kegiatan ini diharapkan mendorong guru dan siswa untuk lebih kreatif dalam menggali dan mengembangkan potensi diri mereka.
Mengusung tema “Bersama Mewujudkan Generasi Kreatif, Mandiri, Berkarakter Menuju Indonesia Emas,” Gebyar Prestasi kali ini menjadi momen spesial dalam rangkaian peringatan HUT ke-76 IGTKI PGRI, Hari Kartini, Hari Pendidikan Nasional, serta Hari Jadi Garut.
Lebih dari 800 siswa dan 400 guru ikut ambil bagian dalam berbagai kompetisi seru, mulai dari lomba melengkapi gambar, pildacil, hingga menyanyi duet orang tua dan anak. Tak kalah semarak, para guru pun menunjukkan kreativitas mereka dalam lomba biantara Sunda, konten kreator, hingga senam Anak Indonesia Hebat.
Ketua Panitia, Iis Rismayati, menuturkan bahwa kegiatan ini dirancang untuk menciptakan ruang tumbuh yang menyenangkan bagi anak-anak.
“Melalui lomba ini, kami ingin memberikan apresiasi terhadap proses tumbuh kembang anak yang penuh kreativitas, kebahagiaan, dan makna,” ujarnya.(Red).
Penulis : Admin
Editor : Rizkq
Sumber Berita : Diskominfo Kab. Garut