Loading Now

Garut Sambut HUT RI Ke-79 dengan Kreativitas dan Tradisi Daerah

GARUT BERKABAR, Tarogong Kidul – Warga diimbau untuk memeriahkan HUT ke-79 Kemerdekaan RI dengan berbagai hiasan dan mengibarkan bendera merah putih sepanjang Agustus 2024.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Garut, Nurdin Yana, dalam surat bernomor 400.14.1.1/3162/PKP, mengajak masyarakat memanfaatkan perayaan ini sebagai momen pendidikan dan hiburan, serta mendukung Pilkada 2024 yang damai. Partisipasi masyarakat dalam acara-acara peringatan, dengan menonjolkan hiburan tradisional, sangat diharapkan. Minggu,(04/08/2024).

Rangkaian acara dimulai pada 12 Agustus 2024 dengan pemasangan bambu runcing berbendera di makam Almarhum Bapak Marman bin Suro Sentono, dan dilanjutkan dengan pengukuhan Paskibraka pada 15 Agustus 2024 di Gedung Pendopo Garut.

Pada 16 Agustus 2024, rapat paripurna DPRD Garut akan mendengarkan pidato kenegaraan Presiden RI, diikuti upacara Taptu, pawai obor, dan Apel Kehormatan serta Renungan Suci di Taman Makam Pahlawan Tenjolaya Garut.

Puncak acara pada 17 Agustus 2024 meliputi upacara di Alun-Alun Garut, penyerahan remisi, defile pasukan, pawai massa, gelar senja, dan upacara penurunan bendera pusaka. Kegiatan lain seperti acara keagamaan, bakti sosial, olahraga, seni, dan lomba juga akan digelar oleh panitia. (Toni.W)

Share this content: