Dua Nyawa Melayang Sat Lantas Polres Garut Cek TKP Kecelakaan Maut di Jalur Garut Utara

Garut Berkabar – Satuan Lalu Lintas Polres Garut cek tkp kecelakaan kendaraan mobil dengan penyeberang jalan di Jalan Raya Limbangan – Nagreg yang tepatnya di Kampung Sukadana Desa Cigagade Kecamatan Limbangan Kabupaten Garut. Senin pagi (25/03/2024).

Kapolres Garut AKBP Rohman Yonky Dilatha, S.I.K, M.Si, melalui Kasat Lantas IPTU Aang Andi Suhandi, S.A.P., mengatakan kecelakaan antara kendaraan mobil merek Toyota Avanza dengan no pol D 1721 VDI dengan dengan penyeberang jalan itu terjadi pada sekitar pukul 05.30 WIB.

Menurut keterangan saksi kecelakaan terjadi ketika kendaraan mobil Toyota Avanza yang dikemudikan Bayu (41) warga Kota Bandung datang dari arah Limbangan menuju kearah Nagreg, sewaktu melintasi jalan dengan kondisi lurus dan datar di duga karena kecepatan tinggi dan minimnya pencahayaan mobil itu menabrak penyeberang jalan yakni Oban (42) warga Kecamatan Limbangan Kab.Garut.

Pada saat itu Oban tengah berada di bahu jalan sebelah kiri dan hendak menyebrang Jalan Raya tersebut, namun naas ia ditabrak oleh mobil warna hitam tersebut. Tidak hanya menabrak penyebrang mobil itu terus melaju hingga akhirnya terhenti karena menabrak pagar pembatas jembatan.

Akibat dari kejadian tersebut 2 orang meninggal dunia di tempat kejadian diantaranya yakni Bayu (pengemudi mobil) dan Oban (penyebrang jalan).

Selain menyebabkan hilangnya 2 nyawa, kecelakaan itu juga menyebabkan kerugian materil berupa kerusakan kendaraan dengan mencapai Rp. 20.000.000 (dua puluh juta rupiah).

Aang menyebutkan jika pihaknya telah mengevakuasi jenazah ke Puskesmas terdekat, dan untuk barang bukti kendaraan akan di boyong ke Mapolres Garut guna penyelidikan lebih lanjut.(DK)

Share this content: @GarutBerkabar

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Related Posts

Peringatan Hari Ibu Ke-97 di Griya Lansia: Kebahagiaan dan Santunan untuk Para Lansia

GARUT BERKABAR, Tarogong Kidul – Dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-97, acara istimewa digelar di Griya Lansia Dinas Sosial Kabupaten Garut, Jawa Barat, Minggu (22/12/2024). Kegiatan ini…

PDA Garut Raih Predikat Nasional, Unggul dalam Program Inklusi GEDSI

GARUT BERKABAR, YOGYAKARTA – Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Garut mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih Juara Umum tingkat Nasional dalam penghargaan Tim Inklusi yang diadakan oleh Pimpinan Pusat…

Kapolsek Leles Pastikan Keamanan Kawasan Wisata Cangkuang Jelang Libur Nataru

GARUT BERKABAR, Leles – Menyongsong libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), upaya pengamanan di destinasi wisata semakin diperketat demi menjaga kenyamanan dan keselamatan para pengunjung. Salah satu…

Rangkaian Peringatan Hari Ibu ke-96 di Kabupaten Garut: Ziarah dan Pengajian Bersama Jadi Sorotan

GARUT BERKABAR, Garut Kota – Dalam memperingati Hari Ibu ke-96 Tingkat Kabupaten Garut, berbagai kegiatan dilaksanakan, termasuk Ziarah ke Makam RA Lasminingrat yang dilanjutkan dengan Pengajian Hari…

Polres Garut Maksimalkan Pengamanan Nataru dan Wisata pada Ops Lilin Lodaya 2024

_Terapkan 1 Pos Terpadu, 1 Pos Pelayanan, 12 Pos Pengamanan, 24 Pos Gatur, dan 6 Pos Pam Wisata_ Thank you for reading this post, don’t forget to…

Bintang Muda Asal Garut, M. Ghani Alhakim, Bersinar di Dunia Sepakbola Jawa Barat

GARUT BERKABAR – Yana Mulyana, Pembina Club CR-1, menyatakan, “Bakat muda adalah aset berharga untuk masa depan sepakbola.” Salah satu talenta muda yang tengah menjadi sorotan di…